Galih Priatmojo Uni Irmagani | MataMata.com
JogjaROCKarta festival 2018/Instagram @jogjarockartafestival

Matamata.com - JogjaROCKarta festival kembali diselenggarakan pada 27 Oktober mendatang di Stadion Kridosono, Yogyakarta.

Jika tahun lalu menghadirkan Dream Theater, kali ini band thrash metal dari Amerika, Megadeth, akan memeriahkan JogjaROCKarta festival 2018 sebagai line up utama.

"Megadeth siap beraksi di panggung JogjaROCKarta pada 27 Oktober 2018 mendatang di Stadion Kridosono, Yogyakarta. Tampilnya Megadeth di Indonesia ini merupakan salah satu rangkaian tour dunia setelah mereka berkarya selama 35 tahun lamanya," ungkap Anas Syaharul Alimi, founder JogjaROCKarta festival, di Legend Coffee, Yogyakarta, Sabtu (30/6/2018).

Berbeda dari sebelumnya yang digelar selama dua hari, JogjaROCKarta festival 2018 hanya berlangsung satu hari saja.

Selain Megadeth, panggung JogjaROCKarta festival 2018 juga akan dimeriahkan oleh beberapa band rock tanah air seperti God Bless, Edane, Elpamas, Seringai, Koil dan Blackout.

Sementara band asal Yogyakarta, Sangkakala, sebagai satu-satunya band lokal yang akan turut bergabung di panggung JogjaROCKarta festival 2018.

Press Conference JogjaROCKarta festival 2018 bersama Sangkakala, Yogyakarta, Sabtu (30/6/2018). [Matamata.com/Uni Irmagani]

Kehadiran band yang digawangi oleh Dave Mustaine di JogjaROCKarta festival 2018 ini kabarnya juga untuk memperingati 35 tahun mereka berkarya.

Mengingat beberapa waktu lalu Indonesia darurat teror bom, Anas berharap kehadiran Megadeth di JogjaROCKarta festival 2018 bisa menjadi pesan untuk dunia bahwa Indonesia adalah negara yang aman.

"Kehadiran Megadeth diharapkan sebagai message kepada dunia jika Indonesia itu aman," tambah Anas.

Press Conference JogjaROCKarta festival 2018, Yogyakarta, Sabtu (30/6/2018). [Dinar Surya Oktarini]

Satu hal lagi yang membuat JogjaROCKarta festival 2018 semakin spesial adalah Indonesia menjadi satu-satunya negara Asia yang didatangi Megadeth.

"Indonesia menjadi satu-satunya negara Asia yang didatangi Megadeth. Kami berharap Megadeth hanya tampil di Indonesia. Supaya memancing penggemar mereka di negara tetangga datang ke Indonesia untuk melihat aksi Megadeth," jelas Anas.

Tiket offline presale pertama senilai Rp 500 ribu, sudah dibuka pada 30 Juni pukul 12.00-17.00 WIB di Legend Coffee Yogyakarta.

Sedangkan presale kedua senilai Rp 550 ribu dibuka tanggal 4 juli dan tiket reguler senilai Rp 700 ribu dibuka tanggal 9 Juli mendatang. Keduanya bisa dibeli lewat online ke Tiket.com, TiketApaSaja.com, Loket.com, Kiostix.com, Blanja.com, BookMyShow, RajaKarcis.com, Traveloka dan Gotix.

Rajawali Indonesia Communication selaku promotor kembali menggandeng PT. Melon Indonesia sebagai exclusive official ticketing.

Spesial tahun ini, PT. Melon Indonesia akan mengikutsertakan Alfamart di seluruh Indonesia sebagai ticket box offline untuk penjualan tiket JogjaROCKarta festival 2018.

Satu lagi, pihak promotor juga akan bekerjasama dengan ojek online di wilayah Yogyakarta, untuk mempermudah penonton datang ke lokasi tanpa harus khawatir tidak dapat parkir, macet dan hal-hal yang mengkhawatirkan lainnya.

Informasi selanjutnya mengenai JogjaROCKarta festival 2018 bisa diikuti lewat Instagram @jogjarockartafestival.

JogjaROCKarta festival sendiri merupakan festival musik rock berskala internasional yang diselenggarkan setiap tahun di Yogyakarta.

Festival ini pertama kali digelar pada tahun 2017 lalu selama dua hari pada tanggal 29-30 September di Stadion Kridosono.

Pada JogjaROCKarta festival 2017, Rajawali Indonesia Communication menghadirkan Dream Theater sebagai line up utama. Selain itu juga hadir God Bless, Roxx, Power Metal, PAS band, Burgerkill, Kelompok Penerbang Roket, Death Vomit dan Something Wrong.

Press Conference JogjaROCKarta festival 2018/Instagram @jogjarockartafestival

Load More