Matamata.com - Prambanan Jazz Festival akan kembali digelar pada tanggal 5, 6 dan 7 Juli 2019. Mengusung tema millenial, kali ini pagelaran festival musik berskala internasional itu sengaja mengundang musisi internasional Calum Scott.
Berbagai hal menjadi pertimbangan pihak penyelenggara dengan menghadirkan musisi internasional yang sedang naik daun lewat lagu bertajuk You Are The Reason itu.
"Caluum Scott ini seperti kita ketahui memiliki lagu hits yang sedang merajai tangga lagu bergengsi seperti Billboard Chart di seluruh dunia. Rencananya, Calum Scott ini akan tampil di hari pertama," kata Anas Syahrul Alimi selaku promotor dan CEO Rajawali Indonesia ketika ditemui oleh tim Matamata.com pada konferensi pers di Area Rama Shinta Resto Candi Prambanan Jazz pada Jum'at (15/03/2019).
Baca Juga:
7 Potret Pernikahan Crazy Rich Surabayan, Ada Calum Scott
Terkait tiket untuk melihat pertunjukan Calum Scott ini pun terhitung sangat murah, karena hanya dipatok Rp 250 ribu saja.
"Sebenarnya banyak alasan kenapa kita sengaja mengundang Calum Scott. Seperti kita ketahui dia memiliki fans yang sangat gila baik di Indonesia maupun tingkat dunia. Biasanya juga konser-konser lain mematok harga yang sangat tinggi bahkan jutaan tapi kita memberikan harga yang sangat terjangkau," ungkap Anas Syahrul Alimi.
Lebih lanjut, Anas Syahrul Alimi menjelaskan jika ia berharap dengan harga tiket yang ekonomis tersebut, dapat mengundang para kaum millenial untuk datang dan meramaikan Prambanan Jazz Festival 2019.
Baca Juga:
Edan! Ada Calum Scott di Pernikahan Crazy Rich Surabayan
"Saya sih kok yakin ya tiket di hari pertama itu akan segara sold out karena sangat terjangkau. Apalagi pemilihan tanggal yang kita pilih juga pas, karena kebetulan di hari libur anak-anak sekolah juga," jelas Anas Syahrul Alimi.
Sebagai pihak promotor Prambanan Jazz Festival 2019, Rajawali Indonesia dan TWC (PT. Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, & Ratu Boko) menjelaskan jika kegiatan ini bertujuan memberikan sesuatu yang spesial kepada generasi millenial. Harapannya, generasi milineal bisa mendapatkan kesan berbeda kala menikmati kemegahan Candi Prambanan yang direpresentasikan dengan alunan musik yang dimainkan para musisi yang mewakili generasinya.
Baca Juga:
5 Musisi Internasional Ini Dikabarkan Tewas oleh Illuminati
Berita Terkait
-
Indra Lesmana, Eva Celia, hingga Kunto Aji Meriahkan Hari Kedua Prambanan Jazz Festival 2024
-
Deretan Keseruan Prambanan Jazz Festival 2024 Hari Pertama
-
Tanpa Queen at The Opera, Satu Dekade Bersama Prambanan Jazz Festival 2024 Siap Digelar
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Digelar 3 Hari, Nikmati Satu Dekade Bersama Prambanan Jazz Festival 2024
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar