Matamata.com - Tragedi Penembakan di masjid Christchurch, New Zealand masih menjadi duka di seluruh dunia. Pasalnya, dalam teror tersebut, kurang lebih 49 orang tewas karena aksi penembak bernama Brenton Tarrant ini.
Ucapan bela sungkawa lalu banjir di media sosial. Tidak ketinggalan datang dari para influencer dan selebriti. Satu di antaranya Atta Halilintar.
Baca Juga:
Benarkah Atta Halilintar Pro Jokowi - Ma'ruf Amin?
Sayangnya, ucapan bela sungkawa dari Atta Halilintar malah membuatnya banjir hujatan dari netizen. Mengecam aksi tersebut, postingan YouTuber satu ini malah dianggap tidak berempati.
Dalam unggahan yang sudah ia hapus, sulung dari keluarga Halilintar ini mengunggah foto dirinya sedang berpose dengan memegang sebuah pistol. Sedangkan isi caption dalam unggahan tersebut, Atta Halilintar menulis makian untuk Brenton Tarrant.
''SE*** BIA*** Kau BRENTON! Nangiss nonton videonya. Turut berduka cita untuk 49 orang yang dibunuh saat solat Jumat. MENEMBAK ada aturan ada Tata caranya.. Semoga korban2 di hari Jumat di dalam masjid syahid. Pray For New Zealand. God Bless Indonesia..'' tulis @attahalilintar dalam unggahannya yang sudah ia hapus tersebut.
Baca Juga:
Atta Halilintar Masuk Media Asing, Apa Isi Beritanya Ya?
Unggahan Atta Halilintar ini lalu banjir hujatan netizen. Banyak yang meninggalkan komentar dalam unggahan tersebut sebelum kemudian dihapus oleh Atta Halilintar.
Sayangnya, postingan tersebut sudah terlanjur beredar di media sosial hingga Twitter. Atta Halilintar lalu menjadi bulan-bulanan netizen yang kecewa dengan aksinya tersebut.
''atta halilintar memang ada di level berbeda dari kebanyakan orang-orang, gob***nya~'' tulis netizen.
Baca Juga:
Bikin Haru, Reza Arap Sumbangkan YouTube Channelnya
''Pagi2 udah mencet option report, cuma buat atta halilintar'' komentar lainnya.
Berbeda dengan Atta Halilintar, postingan Reza Arap terkait teror New Zealand justru mendapat pujian dari netizen.
Pasalnya, pentolan Weird Genius tersebut memutuskan untuk menunda perilisan lagu terbaru grup-nya tersebut yang berjudul ''Flickshot'' yang mengambil ide dari Game FPS mengenai senjata-senjata fiksi.
Tindakan ini ia ambil untuk menghormati kejadian dan korban dari penembakan di New Zealand ini. Unggahan Reza Arap ini lalu mendapat komentar beragam dari netizen yang menghargai tindakannya.
''You have my respect, sir! Thank you for using your big platform to show people how to respect each other'' komentar lainnya.
''respect bang. jangan kaya youtubers nomor 1 se asia tenggara ya. stay smart.'' ungkap netizen lain.
Entah sadar atau tidak karena sudah membuat heboh dan mendapat hujatan dari netizen, unggahan ucapan bela sungkawa dari Atta Halilintar tersebut sudah ia hapus. Namun, menurut rencana Atta Halilintar akan segera membuat konten YouTube terkait izin bersenjata dan latihan bersenjata.
Hingga saat ini, postingan Atta Halilintar terkait teror New Zealand masih menjadi bahan perbincangan tidak hanya di Instagram namun hingga Twitter.
HiTekno.com/Amelia Prisilia
Berita Terkait
-
Ancam Culik Wartawan, Bodyguard Atta Halilintar Dilaporkan ke Polisi
-
Gen Halilintar Telat Datang di Tedhak Siten Azura, Ekspresi Aurel Dikasihani: Dalam Hati Pasti Sakit Banget
-
Tompi Meradang ke Tim Atta Halilintar usai Jadi Korban Konten Pamer, Singgung soal Makhluk Bodoh
-
Atta Kicep usai Tahu Mamah Dedeh Sudah Haji 33 Kali, Thariq Halilintar Auto Disentil: Malu Gak Tuh?
-
Geni Faruk Ngeles soal Ngotot Gelar Haji Thariq Halilintar: Itu Jokes...
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat