Matamata.com - Kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan keluarga Gen Halilintar kan? Kali ini, anak-anak Gen Halilintar berencana untuk membelikan sebuah mobil mewah untuk orang tuanya.
Masing-masing dari mereka menyumbangkan uangnya. Bahkan sampai ada yang memecahkan celengannya. Hingga akhirnya uang yang berhasil terkumpul mencapai Rp 3,5 miliar.
Karena jumlah tersebut sangat besar, akhirnya mereka berunding untuk menentukan merek mobil apa yang akan dihadiahkan untuk kedua orang tuanya. Meski rusuh, namun musyawarah tersebut berjalan dengan sangat seru.
Baca Juga:
Selamat! Gen Halilintar Sabet Penghargaan Keluarga Paling Fashionable
Atta selaku anak tertua Gen Halilintar memuji akan langkah adik-adiknya. Baginya, sebagai anak memang sudah seharusnya untuk memberikan hadiah kepada orang tua.
"Menurut aku itu suatu itikad yang baik lah, dari anak-anak kan menurut aku anak-anak punya kewajiban juga buat memberi hadiah ke orang tua. Apalagi orang tua tuh jasanya udah banyak ke kita. Walaupun sebagaimanapun kita beri itu nggak ada apa-apanya dibanding jasa mereka," ujar Atta Halilintar seperti yang dikutip Matamata.com dari tayangan Selebrita (11/4/2019).
Setelah disepakati, Saaih dan Thariq langsung menuju showroom untuk membelikan mobil yang sudah disepakati. Anak-anak Gen Halilintar ini sepakat untuk membelikan supercar merek Mercedes Sprinter A3.
Baca Juga:
Kisah di Balik Suksesnya Lagu Ziggy Zagga oleh Gen Halilintar
Tak mengherankan jika harga mobil ini sangat mahal. Rupanya spek mobil ini hanya ada satu di Indonesia.
"Pasti kalau Gen Halilintar itu kan keluarganya banyak, jadi ya pasti mobil yang gede yang bisa buat 11 anak plus orang tua. Dan bisa bermanfaat lah buat papa mama bisa semobil lagi dengan kita semua," ujar Atta.
Mobil ini nantinya akan dimodif seperti privat jet sehingga bisa menampung semua anggota keluarga Gen Halilintar dengan fasilitas yang sangat nyaman.
Baca Juga:
Trending 1 di Youtube, Gen Halilintar Adakan Ziggy Zagga Challenge
"Kita kan maunya yang terbaik ya. Apalagi dulu kita punya banyak cerita bersama. Ntah itu minjem mobil, ntah itu nyewa mobil, ntah itu naik mobil yang dipinjemin kakek, atau pernah kita naik mobil buntut. Jadi sebagai salah satu semangat dan motivasi buat keluarga Gen Halilintar," tutup Atta.
Berita Terkait
-
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Jualan Cemilan Gorengan Kocok Harga Belasan Ribu, Tekstur Gak Bikin Sakit Gigi
-
Wow! Dapat Gaun Seksi Seharga Rp100 Juta dan Lipstik Merah Maroon, Dewi Perssik Sumringah
-
Ancam Culik Wartawan, Bodyguard Atta Halilintar Dilaporkan ke Polisi
-
Thariq Halilintar Pilih Anaknya Lebih Mirip Aaliyah Massaid: Kalau Mirip Bapaknya Aneh dong
-
Diduga Cueki Mamah Dedeh saat Tedhak Siten, Keluarga The Hermansyah Tuai Pro Kontra
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar