Matamata.com - Komedian sekaligus presenter Indonesia, Andre Taulany tampak mendatangi kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) di kawasan Menteng, Jakarta Pusat pada Sabtu (4/5/2019). Suami Erin Taulany ini hendak meminta maaf pada publik atas tuduhan kasus menghina Ustaz Adi Hidayat, Ustaz Abdul Somad, serta Nabi Muhammad.
Dengan wajah datar, Andre menyampaikan permintaan maaf dengan didampingi Ketua Komisi Dakwah MUI Muhammad Cholil Nafis.
"Bismillahirahmanirrahim, assalamualaikum wr wb, alhamdulillah di kesempatan yang baik ini, saya bisa hadir ke tempat ini untuk bersilaturahmi bertemu dengan bapak Kiai Haji Cholil, pertama tama adalah untuk bersilaturahmi dan juga tentu saja ada maksud dari saya pribadi menyikapi permasalahan-permasalahan yang sedang terjadi terkait diri saya," kata Andre Taulany pada Suara.com dan rekan media.
Andre menyebut dirinya khilaf atas ucapannya yang kemudian viral di media sosial baru-baru ini. Yang jelas dia tak pernah berniat melakukan penginaan, termasuk kepada Nabi Muhammad.
Baca Juga:
Andre Taulany Dianggap Hina Nabi, Teuku Wisnu Himbau Jangan Semuanya Panas
"Saya datang ke sini adalah untuk meminta maaf melalui MUI sebagai perwakilan umat islam atas kekhilafan yang telah saya lakukan," ujar dia.
"Saya umat muslim tentu juga cinta juga kepada rasulullah sallahualaihiwasallam, di mana saya selalu menyebut namanya di dalam ibadah saya, dalam salat saya, salawat saya, jadi naudzubillahimindzalik kalau saya sampai menghina nabi saya sendiri, nabi kita semua Nabi Muhammad," kata Andre lagi.
Di akhir permintaan maafnya, Andre berharap agar umat muslim di Indonesia memaafkannya.
Baca Juga:
Andre Taulany Dianggap Hina Nabi Muhammad, Ini Tanggapan Teuku Wisnu
"Dengan segala kerendahan hati, apabila ada candaan saya atau mungkin kata-kata saya yang secara tidak langsung menyakiti perasaan saudara-saudara semua, seluruh umat islam, saya mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar besarnya atas kehilafan dan juga kelalaian saya yang tanpa saya sengaja," kata Andre Taulany.
"Untuk itu saya ke sini ketemu dengan pak Kiai, mohon maaf dan mohon bimbingannya dari Kiai, MUI dan para ulama, Uztaz, tokoh pemuka agama, dan seluruh umat islam untuk saling mengingatkan dan memberikan masukan-masukan yang baik agar selamat dunia akhirat. Kira-kira seperti itu," ujarnya lagi.
Seperti diketahui belum lama ini, Andre dituding melecehkan Ustadz Adi Hidayat dan Ustaz Abdul Somad. Dia dianggap menghina dua ustaz tenar itui setelah memelesetkan sebuah merk sepatu menjadi Adisomad saat memandu acara talkshow bersama Sule.
Baca Juga:
Geger Video Andre Taulany Diduga Lecehkan Nabi Muhammad
Belum selesai masalah itu, Andre kembali disorot. Kali ini., lewat acara talkshow itu juga, dia dinilai menghina Nabi Muhammad.
Ucapan Andre yang dinilai menghina Nabi Muhammad terlontar ketika dia dan Sule memandu acara talkshow dengan bintang tamu penyanyi Virzha. Cuplikan video tersebut viral di media sosial.
Dalam video, awalnya Sule sedang membahas bisnis parfum yang digeluti Virzha.
"Ada filosofi mungkin tentang parfum?," kata Sule bertanya.
"Dulu aku pernah baca kisah, jadi Nabi Muhammad dulu dia itu aromanya itu seribu bunga gitu," ujar Virzha.
"Wangi," ucap Sule menimpali.
"Berawal dari situ sih pengen bisa. Kalo kita bisa wangi kenapa nggak gitu loh," kata Virza lagi.
Sule kembali menimpali dengan berkata, "memberikan kenyamanan pada orang-orang ya".
Sule belum selesai bicara, Andre Taulany yang berdiri di belakangnya ikut menimpali.
"Seribu bunga? Itu badan apa kebon," kata Andre Taulany.
Ucapan Andre itu lah yang dinilai telah mengina Nabi Muhammad.
Suara.com/Revi Cofans Rantung
Berita Terkait
-
Ini Alasan Ustaz Adi Hidayat Ucapkan Terima Kasih ke Pendeta Gilbert yang Dianggap Telah Menghina Umat Islam
-
Disebut Teriaki Mobil Andre Taulany saat Pemakaman Babe Cabita, Oki Rengga Minta Maaf Jadi Melebar ke Mana-mana
-
Pendeta Gilbert Lumoindong Lecehkan Gerakan Solat, Ustaz Adi Hidayat Malah Terima Kasih, Lho?
-
Harta Kekayaan Andre Taulany Disebut Hampir Capai Rp2 Triliun Bikin Kaget dan Dipertanyakan
-
Andre Taulany Pamer Foto Bareng Anak Ceweknya, Parasnya Bikin Kaget: Dulu Imut-imut, Sekarang Begini
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas