Linda Rahmadanti | MataMata.com
Chacha Frederica (Suara.com/Sumarni)

Matamata.com - Aktris Chacha Frederica menjadi satu dari ratusan pelayat yang hadir ke rumah duka ibu Ani Yudhoyono di Puri Cikeas, Bogor Jawa Barat. Ia mengaku kagum dengan sosok almarhumah semasa hidup.

"Beliau dekat dengan keluarga, family oriented. Ibu itu seorang wanita perekat keluarga," kata Chacha Frederica di Puri Cikeas, Bogor, Minggu (2/6/2019).

Perempuan 29 tahun itu juga menilai Ani Yudhoyono adalah sosok di balik kesuksesan sang suami, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono dalam kariernya di bidang militer maupun politik. Terlebih, dua anaknya, Agus Harimurti Yudhoyono dan Eddy Baskoro Yudhoyono juga terbilang sukses dalam kariernya masing-masing.

Baca Juga:
Kenang Sosok Ani Yudhoyono, Nurul Arifin: Perempuan Tangguh dan Mengayomi!

"Kita bisa lihat di zaman sekarang ini melihat keluarga harmonis itu suatu hal yang luar biasa, sedangkan keluarga mereka dekat satu sama lain, ipar-iparnya, kakak-adik," ujarnya.

Presiden Joko Widodo bersama Presiden ke-3 RI BJ Habibie , Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Ibu Mufidah Jusuf Kalla, saat melayat almarhumah Ani Yudhoyono di Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/6). [ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay]

Chacha yang siang itu mengenakan kerudung hitam pun memuji kedekatan ibu Ani Yudhoyono dengan dua menantunya, Annisa Pohan dan Aliya Rajasa.

Untuk diketahui, Ani Yudhoyono menghembuskan napas terakhirnya pada Sabtu (1/6/2019) pukul 11.50 waktu Singapura, seusai berjuang melawan kanker darah sejak awal 2019.

Baca Juga:
5 Fakta Sunarti Sri Hadiyah, Ibunda Ani Yudhoyono yang Berusia 89 Tahun

Jenazah Ani Yudhoyono dibawa ke Tanah Air pada Sabtu malam menggunakan pesawat Hercules.

Setibanya di Indonesia, Ani Yudhoyono langsung disemayamkan ke rumah duka di Cikeas, Jawa Barat dan akan dimakamkan di TMP Kalibata sore nanti.

Suara.com/Yuliani

Baca Juga:
Kenang Mendiang Ani Yudhoyono, Al Ghazali: Kharismanya Sangat Bersinar!

Load More