Linda Rahmadanti | MataMata.com
Jaja Miharja (Suara.com/Yuliani)

Matamata.com - Aktor senior Jaja Miharja menjadi satu dari ratusan pelayat yang hadir ke rumah duka ibu Ani Yudhoyono di Puri Cikeas, Bogor Jawa Barat. Dia mengaku sengaja datang dari Jakarta untuk memberikan penghormatan terakhir kepada almarhumah.

Pertama kali mendengar kabar meninggalnya Ani Yudhoyono, Jaja Miharja mengaku kaget. Dia juga merasa kehilangan karena Ani Yudhoyono sempat menjadi Ibu Negara selama dua periode mendampingi suaminya, Susilo Bambang Yudhoyono.

"Dia kan udah 10 tahun kan mengabdi buat negara, jelas kalau kehilangan, dia kan (pernah jadi) ibu dan bapak negara saya," kata Jaja Miharja saat ditemui di Puri Cikeas, Bogor, Minggu (2/6/2019).

Baca Juga:
Kenang Sosok Ani Yudhoyono, Chacha Frederica: Wanita Perekat Keluarga!

Namun, Jaja belum tahu apakah akan ikut mengantar jenazah ke TMP kalibata atau tidak. "Lihat situasi nanti," ucap dia.

Maruf Amin pimpin salat jenazah. (Suara.com/Stephanus Aranditio)

Sementara, masyarakat sudah memadati area rumah duka untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Ani Yudhoyono sejak pagi tadi.

Nantinya, jenazah akan disalatkan dan diberi penghormatan melalui upacara militer pada usai waktu zuhur. Kemudian, jenazah akan langsung diberangkatkan ke TMP Kalibata untuk dimakamkan.

Baca Juga:
Kenang Sosok Ani Yudhoyono, Nurul Arifin: Perempuan Tangguh dan Mengayomi!

Ani Yudhoyono menghembuskan napas terakhirnya pada Sabtu (1/6/2019) pukul 11.50 waktu Singapura, seusai berjuang melawan kanker darah sejak awal 2019. Dia meninggal pada usia 67 tahun.

Suara.com/Yuliani

Baca Juga:
5 Fakta Sunarti Sri Hadiyah, Ibunda Ani Yudhoyono yang Berusia 89 Tahun

Load More