Linda Rahmadanti | MataMata.com
Soraya Larasati. (Instagram/sorayalarasat1)

Matamata.com - Ketupat biasanya menjadi menu spesial setiap Idul Fitri, namun tidak demikian dengan Soraya Larasati. Perempuan 32 tahun itu mengaku kurang menyukai ketupat.

"Aku nggak begitu suka ketupat, aku nyarinya nasi. Ketupat kayak nggak nendang gitu. Lebih senang nasi," ujar Soraya Larasati, saat ditemui di Jakarta, baru-baru ini, seperti dikutip dari Antara.

Soraya Larasati bersama suami dan dua anaknya. [Instagram]

Meski lebih senang makan nasi, namun Soraya Larasati tetap menghidangkan ketupat. Tida itu saja, ia juga menyiapkan makanan lainnya seperti rendang, gulai, dan dendeng.

Baca Juga:
Tiga Tahun Tak Gunakan Jasa ART, Shahnaz Haque Tak Pusing saat Lebaran

"Ketupat, rendang, sayur, dan dendeng. Itu yang wajib. Kerupuk harus hadir, gorengan," kata Soraya Larasati.

Seperti diketahui, Soraya Larasati mengaku tak pernah merasakan mudik lebaran. Bintang sinetron Kisah Kasih di Sekolah itu rupanya berdarah Betawai Cina.

"Aku nggak ada kampung, Cina Betawi. Enak nggak pernah mudik seumur hidup," tutur Soraya Larasati.

Baca Juga:
Lama Tak Muncul, 5 Potret Cantik Soraya Larasati dengan Hijabnya

Suara.com/Ferry Noviandi

Load More