Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Dewi Perssik (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Dewi Perssik tampak mendatangi Polres Jakarta Selatan pada Kamis (27/6/2019). Namun, dia membantah kunjungan tersebut berkaitan dengan laporan sang keponakan, Rosa Meldianti alias Meldi terhadap dirinya.

Dewi Perssik berdalil sengaja mengunjungi Polres Jakarta Selatan demi menemui pengacaranya, Sandy Arifin. Hal itu pun tak ada hubungannya dengan kasusnya dan Rosa meldianti.

Dewi Perssik (Sumarni/Suara.com)

"Hari ini aku mau jemput bang Sandy, ajakin dia makan sekaligus aku mau konsultasi sesuatu. Jadi memang janjiannya di sini, di Polres Jakarta Selatan. Enggak ada pemeriksaan apa-apa," kata Dewi Perssik saat dijumpai Suara.com Polres Jakarta Selatan pada Kamis (27/6/2019).

Baca Juga:
Pakai Gaya Rambut Bob, Dewi Perssik Dibilang Bak ABG dan Imut-Imut

Terkait dengan pertemuan itu, sang pelantun 'Hikayat Cintaku' ini bakal membahas soal kontrak kerja. Ia juga menepis adanya agenda pemeriksaan.

"Banyak lah, mau beli tanah juga mami insya Allah. Lebih ke kontrak kerja ya, biar lebih aman, lebih safety aja,” imbuhnya.

“Aku kan buta tentang hukum, jadi ada sesuatu aku langsung tanya Memang enggak ada pemeriksaan, kalau ada aku pasti akan ngomong. Aku ke sini memang ketemu bang Sandy," terangnya.

Baca Juga:
Kerap Goyang Blacklist, Ternyata Rosa Meldianti Tiru Dewi Perssik?

Dewi Perssik [Wahyu Tri Laksono/Suara.com]

Kapan Cabut Laporan Meldi?

Pedangdut Dewi Perssik berjanji bakal segera mencabut laporannya terhadap sang keponakan, Rosa Meldianti alias Meldi. Dia mengatakan aksi itu akan dilakukannya dalam waktu dekat.

Keponakan Dewi Perssik, Rosa Meldianti alias Meldi [Suara.com/Wahyu Tri Laksono]

“Insya Allah dilaksanakan, karena itu memang amanah dari almarhum (ayah Dewi Perssik). Sesegera mungkin,” ujar Dewi Perssik di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (27/6/2019).

Baca Juga:
Foto Lawasnya dengan Dewi Perssik Beredar, Rosa Meldianti Dihujat Netizen

Padahal dalam laporan tersebut, Meldi sudah resmi ditetapkan sebagai tersangka. Kendati begitu, Depe sapaannya tetap memilih berdamai.

“Dia kan udah jadi tersangka. Cuma aku kan ada niat mencabut karena permintaan almarhum dan biar mami saya tenang. Saya punya satu-satunya ibu, saya nggak mau kehilangan ibu saya cuma karena masalah ini,” kata Dewi Perssik.

“Saya nggak mau kehilangan keluarga karena hanya masalah seperti ini. Nanti kan jadi pikiran, sakit dan lain-lain. Saya sudah kehilangan papi saya. Intinya ini semua karena papi saya. Karena cinta itu bisa bikin seseorang nggak ego lagi. Cinta saya ke papi sangat tulus,” sambungnya lagi.

Dewi Perssik menangis menceritakan almarhum ayahnya. [Revi C Rantung/Suara.com]

Lalu saat ditanya apabila Meldi tidak mencabut laporan terhadap dirinya, Dewi Perssik justru tidak ambil pusing. Diketahui, mantan istri Saipul Jamil itu dilaporkan atas tuduhan pencemaran nama baik.

“Kalau itu terserah mereka. Pokoknya apapun yang terjadi tetap akan mencabut laporan demi papi saya,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Dewi Perssik dilaporkan Rosa Meldianti atas Pasal 27 Ayat 3 UU ITE dan Pasal 310 serta 311 KUHP tentang pencemaran nama baik.

Suara.com/Sumarni

Load More