Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Acha Septriasa (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Acha Septriasa kembali ke dunia akting. Namun ternyata ia punya misi khusus nih. Yap, Acha rencananya bakal memafaatkan waktu syuting film 99 Nama Cinta untuk mencoba menyapih buah hatinya, Bridgia Kalina Kharisma

Rencananya selama 10 hari, bintang film Heart itu akan menitipkan sang anak kepada orangtuanya.

Baca Juga:
Acha Septriasa Puasa Ketemu Suami Sebulan Gara-Gara Film, Nggak Kangen?

Selama 10 hari Acha Septriasa akan meninggalkan Bridgia yang berusia hampir dua tahun, untuk syuting film 99 Nama Cinta di Kediri.

"Nah kebetulan dia (anak) lagi saya sapih nih. Dia sudah mau mulai berhenti ASI, jadi ini waktu yang tepat," kata Acha Septriasa, di acara syukuran film 99 Nama Cinta, di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (1/7/2019).

Menurut Acha Septriasa, saat dirinya kecil ibu kandungnya melakukan pemberhentian ASI saat umur dua tahun. Dan waktu menyapih sangat tepat karena dirinya sibuk untuk film terbarunya.

Baca Juga:
Dibilang Mirip dengan Acha Septriasa, Begini Respon Putri Elly Sugigi

"Jadi ini waktu yang tepat ketika saya syuting 99 Nama Cinta. Ini waktu saya menyapih dan buat dia jadi mandiri dan menjadi anak yang bisa menyambut masa kecil dia jadi batita," tutur istri Vicky Kharisma.

Acha Septriasa mengaku tidak merasa khawatir karena sebelumnya pernah meninggalkan buah hatinya sekolah saat di Australia.

Acha Septriasa bersama suami, Vicky Kharisma dan putrinya, Brie. (Instagram)

"Yang pasti ini langkah yang dilakukan semua mamah-mamah dan prosesnya harus dilalui. Awalnya kepikiran tapi dia kan saya kasih dia les seminggu tiga kali untuk ketemu gurunya dan ketemu temannya," ujar bintang film Surat Cinta untuk Kartini ini.

Baca Juga:
5 Momen Acha Septriasa Tampak Memesona saat Mengurus Anak

Bagi Acha Septriasa, hal tersebut merupakan salah satu cara memperkenalkan buah hatinya kepada dunia luar agar bisa mandiri.

"Itu bagian saya melepas dia dan bertemu dunia luar untuk berinteraksi dengan orang luar. Jadi ini sebuah proses buat dia jadi tangguh," tutur Acha Septriasa.

Suara.com/Ismail

Load More