Senin, 23 Desember 2024
Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com Selasa, 16 Juli 2019 | 11:51 WIB
Loading ...
Failed to load data.

Matamata.com - Acara televisi Uka Uka yang populer tahun 2000-an siap diangkat ke layar lebar. Acara yang dulunya dibawakan secara apik oleh Torro Margens itu menjelma menjadi film horor komedi yang diproduksi Max Pictures.

Film yang disutradarai Ubay Fox itu turut menggandeng Harris Cinnamon sebagai sutradara, produser sekaligus penggagas acara TV Uka-uka Gentayangan. Film ini nantinya akan menampilkan sosok Nini Tulang, perempuan tua dengan kondisi kaki buntung yang merupakan urband legend dari suatu wilayah.

Sejumlah bintang muda Indonesia turut memeriahkan film ini, termasuk diantaranya Steffi Zamora, Debo Andryos, Yoriko Angeline, Reza Aditya, Ricky Perdana dan masih banyak lagi. Filmnya sendiri akan hadir di bioskop tanah air kisaran 25 Juli 2019 nanti.

Baca Juga:
Bak Orang Pacaran, 5 Potret Kedekatan Steffi Zamora dan Kakak Gantengnya

Nah, buat kamu yang penasaran dengan cerita horor saat syuting film Uka Uka, boleh saksikan LIVE di Facebook dan Instagram @matamatadotcom pada Selasa 16 Juli 2019 pukul 13.30 WIB.

Cerita Horor Syuting Film Uka Uka (Instagram/MataMata.com)

Kalian bisa tanya-tanya langsung terkait filmnya di kolom komentar Facebook saat LIVE ya. Jangan ketinggalan!

Baca Juga:
Jarang Diumbar, 5 Potret Philo Paz Armand Kekasih Baru Steffi Zamora