Matamata.com - Masih ingat penyanyi Joy Tobing? Kini ia kembali eksis di kancah musik Tanah Air. Bukan melalui single baru, Joy Tobing bakal mengikuti ajang kompetisi menyanyi.
Ini pun menjadi kedua kalinya bagi Joy Tobing ikut ajang pencarian sejenis, setelah sukses pada Indonesian Idol. Saat ini, Joy Tobing tengah mempersiapkan diri melalui ajang "Golden Memories Asia" yang ditayangkan Indosiar.
Menariknya Joy Tobing bakal melawan kontestan-kontestan asal negara lain dari Asia Tenggara seperti Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Malaysia, Singapura hingga Timor Leste.
Baca Juga:
Potret Dulu dan Sekarang 5 Kontestan Indonesian Idol
"Kompetisi ini kan Golden Memories, dari usia saya 39 tahun ya nggak ada salahnya. Keluarga saya sangat mendukung sekali. Apalagi ini bersaing dengan negara lain. Indonesia harus bisa berikan yang terbaik," kata Joy Tobing, ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2019).
Bakal kembali menapaki dunia menyanyi, Joy Tobing mengatakan dirinya tengah berlatih, mengingat usianya yang sudah tak lagi muda. Tetapi, Joy berusaha semaksimal mungkin untuk kembali menuai kesuksesan dalam ajang tersebut.
"Semakin bertambah usia pita suara semakin matang, tapi metabolisme kita tidak seperti kita muda dulu. Cuma kalau kita mempertahankan dengan latihan berdoa dengan fokus, semua bisa teratasi," ujarnya.
Terkait dengan lagunya nanti, Joy Tobing rupanya sudah paham betul dengan era lagu yang dipertandingkan. Di mana lagu-lagu tersebut meliputi tahun 80-an hingga 90-an.
"Intinya saya suka bernyanyi. Nggak cuma lagu-lagu baru tapi juga lagu lama apalagi waktu zaman saya kecil dulu, era tahun 80an ya. Saya sering nyanyi lagu itu pas kompetisi ya. Jadi nggak asing bahkan sangat familiar bahkan lagu saat ini abadi didenger ya tahun 90an," kata Joy Tobing.
Kompetisi "Golden Memories" menjadi sebuah ajang berskala besar. Pasalnya dari para peserta yang diisi oleh para penyanyi-penyanyi pilihan yang mewakili negara Asia Tenggara.
Dalam kesempatan itu, Harsiwi Achmad selaku Direktur Programming SCM juga menerangkan bila kompetisi tersebut dibuat untuk menunjukan persahabatan antar negara.
"Program ini pengobat ibu-ibu yang kesepian. Bahkan banyak analisis yang mengatakan kalau ini adalah program alternatif ibu dan bapak membangkitkan semangat nonton acara ini. Kami harapkan acara ini bisa membangkitkan semangat para penonton," tutur Harsiwi Achmad. (Revi C Rantung)
Berita Terkait
-
7 Potret Joy Tobing Pakai Baju Persit, Cantiknya Bukan Main!
-
9 Potret Rumah Joy Tobing Usai Dinikahi Perwira TNI, Asri dan Homey
-
Ali Syakieb Dikaruniai Anak Pertama, Joy Tobing Gelar Resepsi Nikah
-
Joy Tobing Gelar Resepsi Nikah Pakai Adat Jawa, Wajahnya Bikin Pangling
-
Joy Tobing Dinikahi TNI, Ini 10 Kabar Finalis Indonesian Idol Musim Pertama
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya