Madinah | MataMata.com
Ria Ricis (YouTube/Ricis Official)

Matamata.com - Ria Ricis unggah permintaan maaf terkait insiden makan gurita hidup-hidup yang disoal publik. Pernyataan tersebut disampaikan Ria Ricis melalui Insta Story.

Ria Ricis (YouTube/Ricis Official)

"Halo semuanya, Asslamualaiku. Mengenai berita yang katanya lagi rame soal aku makan gurita di Korea kemarin, saya mohon maaf sebelumnya. Sebelum makan dan bikin konten saya sudah konfirmasi dengan berulang bahwa gurita yang saya makan sebenarnya keadaan mati.

Gurita bergerak karena adanya campuran garam atau bumbu lainnya (yang sudah pernah coba langsung ke sana pasi tau). Lalu pendapat orang di Korea dan muslim di sana menganggap tidak masalah dengan memakan hewan tsb," tulis Ria Ricis.

Baca Juga:
Viral Ria Ricis Makan Gurita yang Masih Hidup, Gardasatwa Murka?

Ria Ricis minta maaf terkait insiden makan gurita hidup. [Instagram]

Selanjutnya, Ria Ricis pastikan gurita yang dilahap saat itu sudah dalam keadaan mati. 

"Dan saya ucapkan terima kasih juga kepada teman-teman online yang paham soal makan gurita itu sendiri. Yang di mana guritanya memang sudah mati namun masih bergerak karena adanya campuran bumbu. Sekalilagi, yuk telusuri lebih dalam sebuah berita dan tetap berpikir positif. luv," lanjut Ria Ricis.

Ria Ricis minta maaf terkait insiden makan gurita hidup. [Instagram]

Sebelumnya, Ria Ricis video mukbang makanan Koreanya yang diunggah di chanel YouTube pribadinya beberapa waktu lalu disoal.

Baca Juga:
Tuai Pro Kontra, 5 Momen Ria Ricis Lahap Makan Gurita Hidup

Dari video yang diunggah, Ria Ricis dan beberapa rekannya nampak berada di sebuah restoran Korea. Bukan tanpa alasan, ternyata saat itu Ria Ricis tengah menjajal olahan gurita yang masih hidup.

Sayangnya, tak semua orang mendukung Ria Ricis makan gurita hidup bersama timnya. Dalam unggahan salah satu pecinta hewan, Gardasatwa Foundation, mereka nampak mengecam vlog Ria Ricis.

Baca Juga:
5 Pose Gokil Ria Ricis Kondangan ke Pernikahan Teman, Kapan Nyusul Cis?

"Video @riaricis1795 makan gurita hidup-hidup dideteksi oleh Facebook sebagai konten yang mengandung kekerasan. Harusnya, seorang influencer yang followersnya jutaan tahu yah rules dalam membuat konten yang mengandung kekerasan. Bisa ditarik adsensenya oleh YouTube jika direport oleh orang banyak," jelas admin Gardasatwa.

Load More