Matamata.com - Oki Setiana Dewi ungkap keterlibatan adiknya, Ria Ricis dalam kegiatan Maskanul Huffadz, lembaga pemberi beasiswa anak untuk menjadi penghafal Alquran.
"Ricis adalah donatur utama maskanul huffadz," kata Oki saat ditemui di JCC, Senayan, Jakarta Selatan, Minggu (29/9/2019).
Menurut Oki, Maskanul Huffadz berdiri sejak 2016. Beasiswa yang diberikan khusus untuk anak-anak tak mampu.
Baca Juga:
Asyik Nyanyi Lagu Salah Apa Aku, Ria Ricis Dihujat Tak Punya Simpati
"Jadi saya katakan 2 sampai 3 tahun berdiri, tidak untuk publik, Ricis adalah donatur utama," ujar Oki.
Hingga saat ini Ricis masih menjadi donatur. Hanya saja dengan bertambahnya santri dari 14 orang hingga 250 orang, akhirnya Oki membukanya untuk umum.
Baca Juga:
Ikut-ikutan Ngaco, Ria Ricis Bilang Naik Pesawat ke Jakarta cuma 8 Menit
"Dari 14 orang ini berkembang sekarang jadi 250 orang dan terus akan berkembang. Kemudian karena santrinya semakin besar sehingga saya meminta bantuan dari donatur-donatur lainnya," kata Oki.
Perempuan 30 tahun ini berharap, kebaikan Ricis akan menjadi berkah dan berguna bagi seluruh hafiz.
"Mohon doanya juga buat Ricis mudah-mudahan sedekah untuk rezeki yang dia berikan serta membuat beliau dijaga dalam kehidupan insyaAllah," katanya. (Evi Ariska)
Baca Juga:
Main Film Produksi Oki Setiana Dewi, Ria Ricis Diistimewakan
Berita Terkait
-
Ancam Culik Wartawan, Bodyguard Atta Halilintar Dilaporkan ke Polisi
-
Cut Syifa Deg-degan Bintangi Film 'GAZA Hayya 3': Niat dari Awal Tulus
-
Pergi Haji Usai Resmi Menjanda, Ria Ricis Berdoa Didekatkan Dengan Orang Baik
-
Sakit Hati Dipecat, Mantan Security Colong Video Ria Ricis Berbaju Minim dan Rekaman CCTV
-
Pelaku Pemerasan Ria Ricis Ditangkap, Terancam Pidana 8 Tahun Penjara dan Denda Rp2 Miliar
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya