Arie Untung (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Tepat pada tanggal 1 Oktober, masyarakat tanah air memperingati Hari kesaktian Pancasila. Tak mau ketinggalan momen penting, sederet publik figur nampak memposting kisah-kisah tentang hari lahir Pancasila di laman Instagramnya.

Salah satunya ada aktor sekaligus host Arie Kuntung. Lewat jejaring media sosialnya, Arie Untung tak lupa mendoakan para pahwalan yang telah berjasa untuk Bangsa Indonesia.

"Sejarah hanyalah berulang. Semoga siapapun yang meninggal kemarin atau hari ini demi membela martabat negaranya. Membela keluarganya, terutama membela Agamanya. Jika iya beriman kepada Allah, semoga syahid," doa Arie Untung.

Baca Juga:
Dihujani Kata-kata Romantis Arie Untung, Tangis Fenita Arie Pecah

"Hari ini 54 tahun yang lalu yang paling Pancasila pasti tahu siapa yang telah berbuat ini kepadanya. Sejarah hanyalah pengingat untuk kita jadikan pelajaran siapakah sebenarnya yang pernah berdosa sama Indonesia," jelas Arie Untung.

Arie Untung (Instagram/@ariekuntung)

Tak berselang lama, unggahan Arie Untung itu pun langsung ramai dikomentari netizen.

"Semoga para pahlawan ditempatkan di jannahnya. Aamin," kata akun @lies.jafar.

Baca Juga:
Tolak RUU KUHP, Arie Untung Soroti Pasal Santet

"Alfatih buat mereka," imbuh netizen @aqila.pranaja.18.

"Semoga syurga tempat kalian para jenderal dan para rakyat yang ikut jadi korban di masa itu," terang akun @rshopsyari02.

Baca Juga:
Peduli Korban Asap, Arie Untung and The Genk Bagi-bagi Masker

"Merinding," komentar netizen @hasanah1926.

Load More