Matamata.com - Keluarga Soeharto, khususnya Siti Hardiyanti Indra Rukmana alias Tutut Soeharto tengah berbahagia. Pasalnya, putra ketiganya, Danny Bimo Hendro Utomo melangsungkan akad nikah dengan Raiyah Chitra Caesaria yang dihelat hari ini, Sabtu (15/2/2020) sekitar pukul 10.30 WIB, di Grand Ballroom Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat.
Dalam pernikahan itu, cucu dari mantan presiden Soeharto meminang Raiyah dengan mas kawin 20,2 gram dan uang 88 riyal.
Baca Juga:
Cucu Soeharto Sekaligus eks Suami Lulu Tobing, Danny Bimo Menikah Hari Ini
"Emas 20,2 gram dan uang 88 riyal," kata penghulu.
Berdasarkan pantauan Suara.com mantan suami Lulu Tobing ini mengusung konsep pernikahan dalam adat Bugis, mengenakan pakaian warna merah. Sedangkan pihak keluarga menggunakan pakaian adat serupa, utamanya kaum perempuan dalam busana baju bodo.
Diketahui, rangkaian prosesi pernikahan Danny Rukmana dan Raiyah dimulai sejak Kamis, (13/2/2020) dengan pemasangan bleketepe di kediaman Tutut Soeharto, kawasan Menteng, Jakarta Pusat. Kemudian dilanjutkan acara pencatatan nikah yang digelar di Hotel Hermitage, Menteng, Jakarta Pusat.
Baca Juga:
LIVE: Pernikahan Danny Bimo Hendro Utomo dan Raiyah Chitra Caesaria
Lantas, untuk acara resepsi berlangsung pada malam nanti, pernikahan Danny dan Raiyah memilih konsep adat Jawa dan Sunda.
"Sahabat semua. Saya dan Mas Indra, mulai tanggal 13 s.d 15 Februari 2020 akan melangsungkan prosesi pernikahan anak saya, Danny Bimo Hendro Utomo. Ia akan menikah dengan Raiyah Chitra Caesaria, putri Bapak H. Andi P. Tabusalla dan Ibu Hj. Andi Dalaisya Rifa," kata Tutut Soeharto, melalui keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Sabtu (15/2/2020).
Adapun harapan dari Tutut minta doa restu kepada seluruh keluarga, kerabat, serta masyarakat untuk pernikahan putra ketiganya itu.
Baca Juga:
5 Potret Cantik Patricia Schuldtz, Calon Menantu Tommy Soeharto
"Semoga pernikahan anak saya ini menjadi pintu terbentuknya keluarga Sakinah, Mawadah, Warahmah. Hidup Rukun, penuh ketentraman, diberikan kemurahan rezki, segera mempunyai keturunan. Semoga keluarga keduanya dalam lindungan dan bimbingan Allah SWT," tutup Tutut Soeharto. [Herwanto]
Berita Terkait
-
Lulu Tobing Pakai Kebaya Bali Dipuji Selangit: Wajah Nggak Berubah Sejak Sinetron Tersanjung!
-
PA Jakpus Tidak Menerima Perkara Cerai Lulu Tobing dan Bani Mulia, Ini Alasannya
-
Tajir Melintir, Ini Sumber Kekayaan Bani Mulia yang Tak Dituntut Nafkah oleh Lulu Tobing
-
Lagi-lagi, Lulu Tobing Gugat Cerai Bani Mulia Sidang Perdana Sudah Digelar
-
Lulu Tobing Blak-blakan Akui Perokok, Sulit Berhenti Karena Hal Ini
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat