Madinah | MataMata.com
Melanie Subono (MataMata.com/Evi Ariska)

Matamata.com - Melanie Subono ikut angkat bicara terkait heboh pemberitaan yang menyebut berenang satu kolam dengan lelaki bisa bikin perempuan hamil.

Seperti dikutip sebuah pemberitaan media online, salah satu komisioner KPAI Siti Hikmawatty membenarkan hal ini.

Melanie Subono tanggapi soal berenang satu kolam bikin hamil. [Instagram]

Lewat akun media sosial Instagramnya, anak promotor beken Adrie Subono ini memberikan sanggahan.

Baca Juga:
Dukung Legalisasi Ganja di Indonesia, Ini Alasan Melanie Subono

"Sarapannnya Aibon ya gini. Akuh kemaren tuh renang ama ikan, oh nooooouw anakku ikan besok oh nouwww.

No , sperma yang kuat sekalipun tidak bisa berenang dulu baru masuk ke wanita. Mungkin pernah ada 0,001 persen, tapi mereka menulis tanpa menjelaskan itu.

KAPAN NEGARAnya pinter ?? ini sama kayak seorang pejabat tinggi taun lalu ngomong BAJU SEKEN ITU MENULARKAN AIDS," tulis Melanie Soebono.

Baca Juga:
Lutfi 'Pembawa Bendera' Ngaku Disetrum, Melanie Subono Sindir Menohok

Terkait ini, Ketua KPAI Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Susanto, mengatakan pihaknya masih mengusut kebenaran sebuah berita yang menyebut salah satu komisionernya pernah berucap bahwa perempuan yang berenang satu kolam renang dengan lelaki bisa hamil.

Susanto, dalam pernyatannya yang diterima di Jakarta, Sabtu (22/2/2020), mengaku bahwa berita tersebut - yang mengutip Komisioner KPAI Siti Hikmawati - telah memicu kontroversi di tengah publik.

Baca Juga:
Baru Lihat Secuplik MV Ost Habibie Ainun 3, Melanie Subono Nangis

"Narasi berita tersebut menimbulkan kontroversi di media sosial dan masyarakat. Terkait kebenaran narasi berita tersebut, kami konfirmasi kepada yang bersangkutan," beber Susanto.

Lebih lanjut Susanto menegaskan bahwa, "pemahaman dan sikap KPAI tidak sebagaimana narasi berita di media online tersebut."

"Semoga klarifikasi ini dapat meluruskan kesalahpamahaman berita sebagaimana yang beredar," lanjut dia.

Load More