Soleh Solihun dan Arie Untung. (suara.com)

Matamata.com - Arie Untung kembali menuai perhatian saat mencuit soal penyakit yang lebih bahaya dari virus Corona.

Hal ini diketahui dari cuitannya melalui akun Twitter @ArieKUntung pada hari Rabu (18/3) lalu.

@ariekuntung : "Lebih berbahaya dari Corona, ada virus yang lebih berbahaya dari Corona. Namanya kelaparan, sekitar 8000 anak meninggal di dunia perharinya. Padahal vaksinnya ada dimana-mana namanya makanan. Tapi nggak viral kan? Kenapa? Soalnya virus kelaparan nggak bikin orang kaya meninggal." ujarnya.

Baca Juga:
Bilang Kelaparan Lebih Bahaya dari Corona, Arie Untung Dikritik

Arie Untung. (Instagram/@ariekuntung)

Masih nangkring di feed Instagram, cuitan yang sudah dihapus ini pun lantas dikomentari oleh komika Soleh Solihun. Menurut Soleh, Arie Untung tetap harus waspada dengan virus corona. 

@solehsolihun : "alhamdulillah akhi orang kaya, jadi nggak akan meninggal karena kelaparan. tapi harus banyak berdoa, karena masih bisa kena corona." tulis Soleh Solihun.

Soleh Solihun. (Twitter/@solehsolihun)

Cuitan ini pun lantas juga dibalas oleh Desta Mahendra melalui akun Twitter pribadinya.

Baca Juga:
Animasi Riko The Series Resmi Rilis, Ini Harapan Teuku Wisnu & Arie Untung

Desta. (Twitter/@desta80s)

@desta80s : "Ngapain ditanggepin leh.. jadi ikutan ngaco ntar.. makin nggak paham sama sobat insap ku yang satu itu.. hufth.." tambahnya.

Sindiran pedas Soleh Solihun soal cuitan Arie Untung pun jadi trending.

Banyak netizen yang berkomentar soal cuitan Arie Untung yang cukup sensitif ini.

Baca Juga:
7 Gaya Istri Soleh Solihun yang Masih Kayak ABG

@AyuErieka : "Sobat insap? Banyak nih yg kaya begini disekitarku, sangat religius tp anti-sains, EGOIS dan gak peka sama situasi,"

@styasamaaku : "Sobat hijrah bikin pernyataaan yang tidak tepat aja."

@dindythemhumhu : "Duh copas pula ternyata (cuitan Arie Untung)"

Gimana nih menurutmu saat Soleh Solihun sindir Arie Untung?

Load More