Matamata.com - Sampai sekarang hasil pemeriksaan rambut Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Ardiansyah di laboratorium BNN Lido belum kunjung keluar.
"Belum mbak. Kita juga nunggu, dari labnya belum dikabarin," kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Ronaldo kepada Matamata.com, Jumat (27/3/2020).
Baca Juga:
Diduga Beri Xanax ke Vanessa Angel, Eks Pengacara Bakal Dijemput Paksa?
Pemeriksaan rambut Vanessa dan Bibi dilakukan sejak minggu lalu. Ronaldo menduga proses terkendala sebagai imbas penyebaran virus corona (Covid-19).
"Nggak tahu ya (kenapa lama), saya rasa karena ada corona ini mungkin ya. Saya nggak tahu juga apakah tes itu nunggu pegawainya atau gimana, kita juga nunggu soalnya. Karena kan kita nggak lakuin sendiri kita oper badan lain," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah diamankan pihak kepolisian di kawasan Srengseng, Jakarta Barat, Senin (16/3/2020) malam.
Baca Juga:
Bakal Panggil Vanessa Angel, Polisi Tunggu Keterangan Dokter Pemberi Xanax
Dari penangkapan itu, polisi mengamankan barang bukti 20 butir pil xanax yang termasuk dalam golongan psikotropika.
Sementara, hasil tes urine Vanessa Angel negatif narkotika sedangkan suaminya sebaliknya. Namun keduanya resmi dibebaskan polisi pada Selasa (17/3/2020) malam karena masih menunggu hasil tes darah dan rambut dari BNN Lido.
Baca Juga:
Dituding Berikan Pil Xanax ke Vanessa Angel, Mantan Pengacara Buka Suara
Berita Terkait
-
Kokop Botol Equil di Restoran, Mayang Lucyana Auto Diceramahi Gegara Adab: Belajar Table Manner!
-
Renggang dengan Keluarga Haji Faisal, Ini Jawaban Marissya Icha saat Disinggung soal Rumah Hasil Donasi Gala Sky
-
Selain Stevie Agnecya, Vanessa Angel Turut jadi 'Tumbal' Icha Annisa? Serem Banget Semua Dibuat Mati Sama Dia
-
Rayakan Hari Lahir Bibi Ardiansyah, Fuji: Aku Berharap Bisa Memelukmu
-
Ekspresi Gala Sky saat Ucapkan Selamat Ultah untuk Bibi Andriansyah Disorot: Berharap Papa Suatu saat Pulang
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas