Matamata.com - Baru diketahui jika aktris sekaligus penyanyi Febby Rastanty ternyata lahir dari orangtua yang memiliki perbedaan agama.
Belajar dari orangtuanya, Febby memutuskan tak mau memiliki suami yang berbeda keyakinan dengannya. Sebab dia sudah tahu konsekuensi yang bakal terjadi.
"Gue nggak akan mau, nggak akan mungkin buat anak gue merasakan apa yang gue rasakan dari kecil sampai sekarang ini," kata Febby di kanal YouTube miliknya dikutip Jumat (18/9/2020).
Menurut mantan personel girlband Blink ini, agama sangat memengaruhi banyak hal, termasuk cara pandang seseorang. Sehingga menurut pendapatnya, seseorang harus dibiasakan tumbuh dengan satu agama saja.
"Karena agama itu sangat berpengaruh terhadap perspektif, pola pikir, nggak bisa dipungkiri itu sangat mempengaruhi," ujarnya.
Febby pun menegaskan kalau demi cinta, dia tak akan mau pindah keyakinan. Hal ini karena Febby sampai berada di titik sekarang ini karena Tuhan dan keyakinannya.
"Gue nggak akan pindah agama buat pacar gue. Gue bisa ada titik sekarang ini karena Tuhan gue, gue percaya banget sama Tuhan gue, gue nggak punya alasan untuk pindah sih," katanya.
Febby sendiri pernah berpacaran beda agama di masa lalu. Kala itu, dia merajut kasih dengan Derby Romero. Febby bilang dia nggak akan mau pindah agama, bukan berarti menolak belajar agama lain ketika dewasa. Justru, pengetahuannya jadi luas gara-gara hal itu.
Berita Terkait
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Bintangi Film 'Narik Sukmo' bersama Aliando Syarief, Febby Rastanty: Emosinya Naik-Turun
-
Tampil Total, Sherina Munaf Beri Dukungan Manis untuk Baskara Mahendra dan Derby Romero di 'Bahkan Voli'
-
LIVE: Ngobrolin Petualangan Sherina 2 Bareng Derby Romero, Ardit, dan Randy
-
Bikin Melongo! Tas Syahrini 100 Kali Lipat Lebih Mahal, Bikin Harga Tas Febby Rastanty Kayak Remah Gorengan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar