Ernest Prakasa. (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Ernest Prakasa jadi salah satu artis yang mengomentari perihal pengesahan UU Cipta Kerja Omnibus Law. Ia mencuit soal campur tangan Pemerintah dalam keputusan DPR mengesahkan UU Cipta Kerja Omnibus Law tersebut.

Seperti yang diketahui, RUU Cipta Kerja jadi Undang-Undang sejak Senin (5/10) lalu. Ernest Prakasa pun sempat mencuit perihal masyarakat hanya dianggap sebagai angka oleh DPR.

Ernest Prakasa [Sumarni/Suara.com]

@ernestprakasa : "Apalah kita ini bagi para pemimpin nan mulia, selain deretan angka. Angka korban pandemi, angka pengangguran, angka pemilih para kandidat. Angka dan angka dan angka. Tanpa jiwa, tanpa suara." kritik Ernest Prakasa kepada pemimpin.

Baca Juga:
Bongkar Tujuan Lutfi Permasalahkan "Anjay", Ernest Prakasa: Semoga Laris

Tak hanya mengutuk DPR saja, ia pun kembali mengingatkan jika UU tak akan disahkan jika tak ada campur tangan Pemerintah. Ernest Prakasa mengibaratkan kolaborasi Youtuber Atta Halilintar dan Raffi Ahmad.

@ernestprakasa : "BTW sori nih bukannya mau belain DPR, tapi jangan lupa kalo UU ini gak akan tembus tanpa koleb sama pemerintah. Dua kekuatan besar bersatu, semacam koleb yutub Raffi Ahmad - Atta Halilintar." tambah Ernest Prakasa.

Ernest Prakasa. (Twitter/ErnestPrakasa)

Gimana nih pendapatmu dengar cuitan Ernest Prakasa soal campur tangan Pemerintah dalam UU Cipta Kerja, setuju nggak?

Baca Juga:
Jadi kayak Korea-koreaan, Ide Cemerlang Ernest Prakasa Ganti Kata 'Anjay'

Load More