Yohanes Endra Evi Ariska | MataMata.com
Millen Cyrus atau Millendaru. (Matamata.com/Herwanto)

Matamata.com - Kehidupan Millen Cyrus rupanya tak luput dari perhatian keluarga. Bibi Millen Cyrus, Liza Natalia, mengaku tak pernah melihat gerak-gerik keponakannya seperti pemakai narkoba. Hanya saja, Liza menilai selebgram 21 tahun itu salah pergaulan.

"Nggak, nggak pernah (tahu Millen narkoba). Mungkin secara salah pergaulan ya dari lingkungan juga," kata  Liza Natalia, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Senin (23/11/2020).

Sebelum Millen Cyrus diciduk polisi, keluarga rupanya sudah sering menasehati transpuan ini. Mereka khawatir pemilik nama asli Muhammad Millendaru Prakasa Samudra ini kerap pergi dugem di masa pandemi Covid-19.

Baca Juga:
Sejak Millen Cyrus Ditangkap Polisi, Ashanty Belum Bisa Komunikasi

"Cuma memang kami sempat memberikan nasehat juga, 'hati-hati ya Len'. Lingkungan dia kan seperti itu juga sempat ingatin, worry juga takut nih. Kan lagi corona sempat-sempat dugem lah kan ngeri aja gitu loh," ucap Liza Nathalia.

Millen Cyrus atau Millendaru. (Matamata.com/Herwanto)

Baru saja dinasihati, keluarga besar justru mendapat kabar bahwa Millen Cyrus ditangkap polisi karena mengkonsumsi sabu.

"Dapat kabar begini cuma bisa, 'ya ampun'. Yang kasihan kalau begini mamahnya lah, kita kan masih komunikasi baik, jadi shock juga. Gimana ini, dia minta maaf, 'maafin Millen ya Millen banyak salah',” tuturnya.

Baca Juga:
Millen Cyrus Ditahan karena Narkoba, Ashanty Khawatir

Millen Cyrus ditangkap polisi di sebuah hotel di kawasan Pelabuhan Tanjung Priok pada Sabtu (21/11/2020) subuh. Dari penangkapan itu, polisi menemukan sabu sisa pakai seberat 0,3 gram berikut alat isapnya dan satu botol minuman keras.

Tak sendiri, Millen Cyrus juga diamankan bersama lelaki berinisial JR. Polisi saat ini tengah memburu dua orang lainnya yang sempat memakai sabu bersama Millen di kamar tersebut.

Baca Juga:
Malam sebelum Ditangkap Polisi, Millen Cyrus Terungkap Lakukan Ini

Load More