Yohanes Endra | MataMata.com
Nikita Mirzani (MataMata/Alfian)

Matamata.com - Nikita Mirzani baru-baru ini mengunggah sebuah video pernyataan dari Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran yang sedang membicarakan tentang ormas. Dalam unggahan itu, Nikita Mirzani juga menyampaikan pujiannya untuk polisi.

"Tidak ada satu kelompok atau ormas yang menempatkan dirinya di atas negara. Apalagi ormas tersebut melakukan tindak pidana. Apa tindak pidananya? Melakukan penghasutan, menyemburkan ujaran kebencian, menyebarkan berita bohong," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran dalam video yang diunggah Nikita Mirzani (12/12/2020).

"Itu berlangsung berulang-ulang dan bertahun-tahun. Di samping ini merupakan tindak pidana, ini juga dapat merusak rasa nyaman masyarakat, dapat merobek ke-Bhinneka-an kita karena menggunakan identitas sosial. Itu nggak boleh," ujar Irjen Fadil Imran.

Baca Juga:
Peluk Cowok Misterius, Perubahan Wajah Nikita Mirzani Jadi Sorotan

"Negara ini dibangung dari ke-Bhinneka-an. Saya harus melakukan pengegakkan hukum yang tegas terhadap model seperti ini. Nggak ada gigi mundur, maju terus."

Nikita Mirzani memberikan pujian untuk aparat Polri dan TNI. (Instagram/@nikitamirzanimawardi_17)

Menanggapi video tersebut, Nikita Mirzani mengatakan bahwa ia setuju dengan pernyataan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran yang melarang ormas menempatkan diri lebih dari negara.

"Polisi Hebat. Tidak ada satupun ORMAS yg boleh menempatkan diri di atas Negara. Nah bener kan apa kata saya. Negara ini di bangun atas dasar Pancasila," tulis Nikita Mirzani (12/12/2020).

Baca Juga:
Bunda Srikaya Curhat Hilang Perawan Umur 12 Tahun, Nikita Mirzani Ngakak

Nikita Mirzani memberikan pujian untuk aparat Polri dan TNI. (Instagram/@nikitamirzanimawardi_17)

Selain itu, dalam unggahan Instagram Story pribadinya, Nikita Mirzani juga menuliskan sanjungan untuk polisi dan TNI. "Alhamdulillah. Bravo TNI dan POLRI Indonesia."

Load More