Yohanes Endra Irma Joanita | MataMata.com
Ashanty dan Aurel Hermansyah (Instagram/@ashanty_ash)

Matamata.com - Ashanty baru saja dibuat ngamuk oleh Aurel Hermansyah. Hal ini karena putri sulungnya tersebut membelikan smartphone alias ponsel buat adiknya, Arsy Hermansyah.

Hal ini diketahui dari unggahan Youtube The Hermansyah A6 pada hari Kamis (10/12) lalu. Tampak Aurel Hermansyah memberi smartphone bekas miliknya yang masih amat bagus.

Ashanty. (Youtube/TheHermansyahA6)

"Taraaa...." ujar Aurel Hermansyah saat memberikan ponsel miliknya.

Baca Juga:
Komentari Robby Purba Murka Diberitakan Meninggal, Ashanty: Ngeri Banget

Arsy Hermansyah langsung memeluk kakaknya saking senangnya. Ashanty langsung menegur Aurel Hermansyah saat melihat Arsy pamer ponsel baru.

"Bunda Arsy dapat hp," ungkap Arsy sumringah.

Ashanty. (Youtube/TheHermansyahA6)

"Kan nggak boleh pegang hp dulu Kak. Kan ada iPad, tapi Bunda dah bilang dia nggak boleh pegang hp dulu." celetuk Ashanty naik darah.

Baca Juga:
Nggak Tahu Kata 'Nethink', Ashanty Dikira Lagi Nge-Prank

Arsy Hermansyah pun tengah senang mendapat ponsel dari Aurel Hermansyah. Ashanty pun menyuruh Aurel Hermansyah menarik ponsel miliknya.

"Tetep nggak sayang. Bunda malu udah ngomong kemana-mana kalau nggak boleh bawa hp. Ada iPad baru beli dua loh," ujar Ashanty.

Ashanty. (Youtube/TheHermansyahA6)

"Udah nggak papa yang, kasihan yang," ungkap Anang Hermansyah.

Baca Juga:
Ashanty Posting Potret Terbaru Arsy, Mata Cokelatnya Bikin Terpana!

"Sayang boleh, tapi belum umurnya," tambah Ashanty.

Ashanty pun luluh karena tak mau mengambil kebahagiaan Arsy Hermansyah. Ia pun memberikan ponsel dengan beberapa syarat.

Ashanty. (Youtube/TheHermansyahA6)

"Kalau pegang hp nggak boleh pegang setiap hari, buat telpon keluarga sama suster aja, nggak boleh setiap hari main. Kalau diomong Uteng ama Bunda udah, udah ya. Dibatesin weekend aja, setuju nggak? Kalau ada dia, mau marah sama ini (Aurel) nggak bisa, sama ini (Arsyi) apalagi mau mewek," ungkap Ashanty.

Wah, Ashanty ternyata sebelumnya tak memperbolehkan Arsy Hermansyah pegang ponsel. Gimana nih menurutmu?

Load More