Kesha Ratuliu dan Adhi Permana. [Matamata.com/Alfian Winanto]

Matamata.com - Pada Februari 2021 nanti, pasangan Kesha Ratuliu dan Adhi Permana akan segera melepas masa lajang. Jika pernikahannya kelak akan digelar di tengah pandemi Covid-19 membuat keponakan Mona Ratuliu ini tak menyangka. 

Kendati begitu, justru Kesha Ratuliu dan Adhi senang. Lantaran pernikahan dengan konsep intimate bisa terwujud. "Kalau aku malah wedding dreamnya itu intimate. Tapi justru alhamdulillah karena kondisi begini jadi terkabul," ujar Kesha Ratuliu saat dijumpai di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Kesha Ratuliu dan Adhi Permana. [Matamata.com/Alfian Winanto]

Lantaran hanya dihadiri keluarga serta kerabat dekat lah alasan Kesha Ratuliu senang menggelar pernikahan di tengah pandemi. 

Baca Juga:
Menikah Tahun Depan, Kesha Ratuliu Bicara Soal Godaan: Banyak Cekcok?

"Maksud aku, kan karena kalau pernikahan itu adalah acara kita dan keluarga. Tapi kalau tamunya terlalu banyak jadi kayak bukan acara kita, karena kita tidak menikmati," kata Kesha Ratuliu menjelaskan. "Malah yang ngobrol bukan kita sama tamu, tapi malah tamu sama tamu," ujar Kesha Ratuliu menambahkan.

Untuk masalah konsep, Kesha Ratuliu dan calon suaminya memilih memadukan budaya tradisional Sunda dalam akadnya. Sementara itu, mereka akan menggunakan konsep mingle ala barat yang cenderung santai untuk acara resepsi.

Kesha Ratuliu dan Adhi Permana. [Matamata.com/Alfian Winanto]

Di mana pengantin bisa berbaur dengan tamu. "Konsepnya mingle, internasional. Iya pas akad pakai adat, pas dinner sudah kayak kita mingle aja," ujar Adhi Permana.

Baca Juga:
Jual Mobil Buat Modal Nikah? Kesha Ratuliu: Mulutnya Pengen Gue Jait!

"Ada adatnya juga karena aku ada Sunda-nya juga. Adi juga kan pure Sunda, jadi kita pakai adat Sunda," timpal Kesha menambahkan.

Load More