Yohanes Endra Evi Ariska | MataMata.com
Handika Pratama dan Rosiana Dewi. (Instagram/@handikapratama20)

Matamata.com - Handika Pratama sedang berbahagia. Ia dan kekasihnya, Rosiana Dewi, menggelar pernikahan di hotel His Lippo Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (20/12/2020).

Rencananya, Handika Pratama dan Rosiana Dewi menggelar akad nikah sekitat pukul 16.00 WIB. Sayangnya, hari bahagia mereka digelar secara ketat, hanya mengundang 10 awak media.

MataMata.com mencoba mendatangi lokasi pernikahan di hotel His Lippo Kuningan, tapi tidak diperbolehkan mendekati kawasan lobi hotel. Bahkan karangan bunga tak tampak di sekitar lokasi.

Baca Juga:
Selamat! Handika Pratama dan Rosiana Dewi Resmi Menikah

"Mba jangan ambil gambar ke sana (lobi) dari sini aja ya, tapi jangan pakai flash," ujar salah satu satu petugas keaman hotel.

Rosiana Dewi dan Handika Pratama [Instagram/@rsn.dw]

Sekitar 10 menit menunggu, tampak Alphard putih dihiasi bunga yang diduga mobil salah calon pengantin. Namun tak dapat dipastikan karena tim MataMata.com tidak diperbolehkan mendekat ke arah lobi hotel.

Sementara itu, saat tim MataMata.com berbincang dengan security hotel, pesta pernikahan digelar hingga pukul 21.00 WIB.

Baca Juga:
6 Fakta Menarik Rosiana Dewi dan Handika Pratama, Sudah Prewedding nih!

"Dari jam tiga tadi sih mba. Kalau yang saya tahu sampai jam 21.00 WIB," sambungnya.

Rosiana Dewi dan Handika Pratama menjadi perbincangan usai membagikan foto-foto prewedding di Instagram.

Seperti diketahui Rosiana Dewi dan Handika Pratama seharusnya sudah menggelar momen bahagianya pada April lalu.

Baca Juga:
3 Tahun Pacaran, Rosiana Dewi Ungkap Tembak Duluan Handika Pratama

Tapi sayangnya acara yang sudah disiapkan secara matang itu terpaksa ditunda karena adanya pandemi virus corona atau COVID-19.

"Sedih, karena lagi hebohnya si COVID-19 ini banyak hal yang harus ditunda, salah satunya moment yang sudah aku sama Dika rencanain di awal bulan April ini harus kepending," curhat Rosiana Dewi di Instagram beberapa waktu lalu.

"Iya, demi kebaikan bersama pastinya kita nggak boleh egois dan ikutin anjuran pemerintah untuk tidak melaksanakan pesta atau kumpul-kumpulnya," sambungnya lagi.

Baca Juga:
Lengket Terus, 5 Potret Mesra Handika Pratama dan Rosiana Dewi

Load More