Matamata.com - Selebgram Salmafina Sunan tak terima disebut pindah agama karena sakit hati dengan mantan suami, Taqy Malik.
Awalnya putri pengacara ternama Sunan Kalijaga itu memamerkan momen malam Natal bersama temannya di Instagram.
"Xmast eve," tulis Salmafinan Sunan dalam keterangan foto di Instagram yang diunggah pada Kamis (24/12/2020) malam.
Baca Juga:
Makeup Sendiri buat Natalan, Penampilan Salmafina Sunan Masih Saja Dicibir
Namun lagi-lagi, di momen itu beberapa netizen masih mempersoalkan keputusannya pindah agama. Bahkan menyindir alasan Salmafina Sunan pindah keyakinan karena sakit hati dengan Taqy Malik.
"Aku nemu kata-kata seperti ini, 'jika manusia yang membuat sakit hati lantas mengapa Tuhan yang engkau jauhi?'," komentar akun @siiuuhoill__.
Merasa tersindir, perempuan 21 tahun itu tak tinggal diam. Dia pun langsung membalas komentar tersebut.
Baca Juga:
Pamer Foto Pakai Bikini di Bali, Salmafina Sunan Ladeni Nyinyiran Netizen
"@siiuuhoill__ memang sudah tahu pasti gue ikut Tuhan Yesus karena sakit hati? Wkwkwk kalau memang itu alasannya, ketika gue sakit hati lagi pasti gue bakalan goyang iman. Tapi gue ya sudah sakit hati beberapa kali santai aja tuh," balas Salmafina Sunan.
Mantan istri Taqy Malik ini mengaku sudah muak dengan orang-orang yang berspekulasi tentang alasannya pindah agama.
"Muak banget sama orang sotoy yang nggak pernah tahu cerita kenapa gue ikut Tuhan Yesus tapi sok-sok ngomong gini," ujarnya.
Baca Juga:
Hidung Bengkak Dikira Ditonjok, Ini Penjelasan Salmafina Sunan
"Gue yakin pabila Tuhan Yesus sudah panggil, mau cerai kek, mau nggak pernah nikah kek, kalau gue terima ya gue akan ikut Tuhan Yesus," sambungnya.
Belakangan Salmafina Sunan memang banjir cibiran hingga hujatan di media sosial. Tak bisa dipungkiri, komentar miring mulai berdatangan setelah dia bercerai dari Taqy Malik.
Kehidupan Salmafina Sunan terus disorot netizen mulai dari keputusannya membuka hijab hingga pindah keyakinan.
Baca Juga:
Ditanya Dapat Uang Jajan dari Orangtua, Salmafina Bahas soal Beban Keluarga
Berita Terkait
-
Nyaris Besanan, Sunan Kalijaga dan Gilbert Lumoindong Pernah Tukar Pikiran: dari Hukum sampai Urusan Setan
-
Pernah Jadi Calon Mantu, Salmafina Ungkap Sifat Asli Gilbert Lumoindong: Bukan Bermaksud Membela
-
Salmafina Sunan Ikut Lebaran, Sinyal Kembali ke Islam?
-
Di Depan Ka'bah, Sunan Kalijaga Doakan Salmafina Kembali ke Islam
-
Salmafina Unggah Ayat Alkitab Usai Lulus BBCA, Komentar Sunan Kalijaga Disorot: Anak Ayah Akan Kembali Solehah
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar