Matamata.com - Artis Tik Tok Fadlan Holao jadi salah satu yang disorot baru-baru ini. Bukan tanpa sebab, sosok yang viral karena tirukan penjaga toko branded ini mengaku niat bunuh diri di Instagram pribadinya, @holaofadlan pada Minggu (21/2).
Fadlan Holao blak-blakan membahas ingin meninggalkan dunia ini. Fadlan Holao bahkan mengunggah video sedang menangis tersedu-sedu.
Sahabat Fadlan Holao, Ehan pun sempat memberikan kondisinya yang sudah ditemani. Ia juga meminta followers untuk mendoakan Fadlan Holao.
Baca Juga:
Viral Selebgram Fadlan Holao Niat Bunuh Diri, Sahabat Ungkap Kondisinya
Sehari berlalu, Fadlan Holao ungkap kondisinya saat ini. Ia merasa lebih baik dan berterima kasih kepada teman-teman yang menemaninya.
"Alhamdulillah aku berhasil melewatinya dan sembuh...Alhamdulillah, bersyukur, aku berada di sekeliling orang-orang yang sangat baik dan mensupport. Terima kasih untuk semua teman-teman yang memberikan semangat dan doa untuk aku. Itu baik banget dan sangat membantu," ujarnya.
Fadlan Holao juga meminta maaf karena sempat membuat panik. Ia pun mendoakan orang-orang yang sudah mendukungnya.
Baca Juga:
5 Potret Ganiswara, Seleb Tik Tok Asal Bandung Mirip Lisa BLACKPINK
"Fadlan juga ingin meminta maaf apabila kejadian kemarin membuat kalian panik, atau merasa dirugikan dengan postingan tersebut. Sekali lagi, Fadlan meminta maaf dan berterima kasih untuk teman-teman semua. Semoga kebaikan kalian dapat berbalik kepada kalian dengan hal lebih besar," pungkasnya.
Wah, untung Fadlan Holao sudah merasa baikan dan urungkan niat bunuh diri. Gimana kalau menurutmu?
Baca Juga:
5 Potret Fadlan Holao, Artis TikTok yang Buat Video Parodi Toko Retail
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di puskesmas atau rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Berita Terkait
-
Ayu Ting Ting Dinilai Sinis Ke Seleb Tik Tok Dhila, Ini Fakta Sebenarnya
-
Profil Livy Renata, TikTokers yang Kuasai 4 Bahasa
-
Profil Artos Olla, Artis TikTok Penyuka Sesama Jenis yang Lagi Viral
-
5 Potret Apartemen Sisca Kohl di Australia, Mewah Nggak Ketulungan
-
Viral Selebgram Fadlan Holao Niat Bunuh Diri, Sahabat Ungkap Kondisinya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar