Matamata.com - Yanto Tampan meninggal dunia pada hari Jumat (26/2/2021) pagi di rumahnya di kawasan Citayam, Depok. Pemeran Acip di sinetron Para Pencari Tuhan ini disebut telah sakit sejak lama. "Sakit dia, udah lama sebenernya. Komplikasi ada gula juga ada ginjal, beberapa bulan lalu udah pernah masuk rumah sakit," ujar Agus, sahabat Yanto Tampan sekaligus mantan manajer Nanji kepada MataMata.com, Jumat (26/2/2021).
Saat sakit, Yanto Tampan dikenal tetap ceria. Komedian yang dikenal dengan peci putih dan kulit gelap itu disebut tak pernah mengeluh. "Cuma dia kan kalau sakit nggak dirasa sakit," bebernya.
Yanto Tampan dikenal sebagai komedian yang sederhana. Selain selalu tampak ceria, meski sakit ia pun tetap nyablak gaya bicaranya. "Dia sih orangnya happy happy aja, dia makan juga makan apa aja, dia suka ngelucu tapi ya gitu omongannya (ngena)," lanjutnya.
Baca Juga:
Terungkap Penyebab Komedian Yanto Tampan Meninggal Dunia
Yanto Tampan yang juga anggota Persatuan Seniman dan Komedian Indonesia (Paski) disebut sempat masuk rumah sakit beberapa bulan lalu. Sempat sembuh, kondisinya semakin menurun sejak sekira lima bulan lalu.
"Iya (sempat dirawat RS) bahkan kita dari paski bikin galangan dana. Beberapa bulan lalu ada acara di Ciawi, launching apa gitu lima bulanan lalu, nggak lama setelah itu dia masuk RS, sakit-sakit terus," ujarnya.
Yanto Tampan meninggal dunia pagi tadi sekira pukul 07.30 WIB. Yanto Tampan Para Pencari Tuhan meninggal di usia 60-an.
Baca Juga:
Narji Berduka, Pesinetron Yanto Tampan Meninggal Dunia
Diketahui, Wafatnya pesinetron Para Pencari Tuhan ini pertama disampaikan Narji melalui postingan di Instagram. Ia mengunggah gambar yang perlihatkan wajah Yanto Tampan sekaligus ucapan duka.
Yanto Tampan dikenal sebagai aktor yang bermain dalam sinetron religi seperti Pesantren Rock n' Roll, Romantika di Rusun dan Para Pencari Tuhan. Di sinetron garapan Deddy Mizwar itu ia berperan sebagai Acip dan beradu akting dengan Deddy Mizwar.
Berita Terkait
-
Syahrini Manglingi Jadi Pengantin Jepang, Momen Temon Hadiri Nikahan Anak
-
Jarwo Kwat Kenang Yanto Tampan: Kalau Ada Dia, Semua Seru!
-
Yanto Tampan Meninggal Dunia, Jennifer Jill Positif Pakai Sabu
-
Kisah Unik Di Balik Penemuan Nama Yanto Tampan
-
Kondisi Miris Yanto Tampan Sebelum Wafat: Tubuhnya Kaku dan Susah Melihat
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya