Yohanes Endra Herwanto | MataMata.com
Daus Mini ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (18/4/2018) [suara.com/Wahyu Tri Laksono]

Matamata.com - Arist Merdeka Sirait, Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak, secara tegas meminta Daus Mini dan istrinya Shelvie Hana Wijaya menghentikan polemik tes DNA terhadap anak Daus dari pernikahannya dengan Yunita Lestari, IHF.

Menurut Arist, permintaan tes DNA yang diminta oleh Shelvie merupakan pelanggaran hukum terhadap hak-hak sang anak.  "Demi kepentingan terbaik anak, polemik ini harus dihentikan. Karena itu merupakan pelanggaran terhadap hak-hak anak," ujar Arist Merdeka Sirait ditemui di kantornya, Selasa (2/3/2021).

Daus Mini bersama istrinya, Shelvie Hana Wijaya sambangi Komnas Anak, Selasa (2/3/2021). (MataMata.com/Herwanto)

Dianggap melanggar hukum, Arist Merdeka Siarit meminta agar Daus Mini dan Shelvie memberikan klarifikasi ihwal anak berinisial IHF alias I adalah putra kandungnya dari pernikahannya dengan Yunita Lestari.

Baca Juga:
Daus Mini Tegaskan IHF Anak Kandungnya Bersama Yunita Lestari

"Daus bikin pengumuman secara publik bahwa anak umur sembilan tahun inisial I itu adalah anak dari Daus Mini dengan Yunita," ucap Arist Merdeka Sirait. 

Bahkan, Arist juga meminta kepada Daus Mini agar membuktikan akta kelahiran sang anak kepada publik guna polemik tes DNA anak ini berakhir. "Saya minta dibuktikan akta lahir anak berusia sembilan tahun tersebut," kata Arist Merdeka Sirait. 

Mantan Istri Komedian Daus Mini, Yunita Lestari. [MataMata.com/Alfian Winanto]

Pada kesempatan yang sama, Daus Mini berjanji akan melakukan kedua hal yang diminta oleh pihak Komnas Perlindungan Anak. Dengan tegas, komedian bertubuh mungil ini mengakui bahwa I adalah anak kandungnya sendiri.

Baca Juga:
Yunita Lestari dan Istri Daus Mini Ribut Sejak 2019, Akses Sampai Diblock

"Saya akan segera membuat klarifikasi soal anak saya. Dia benar anak kandung saya," kata Daus Mini menegaskan.

Senada dengan Komnas Anak, Daus Mini berserta istrinya berjanji akan mengakhiri polemik tes DNA. "Memang ini (tes DNA) harus dihentikan, tak perlu dipersoalkan lagi soal anak kandung saya atau bukan," tutur Daus Mini.

Daus Mini dan Shelvie Hana. (Instagram/@dausminiasli)

Seperti diketahui, Yunita Lestari melaporkan Daus Mini dan istrinya, Shelvie Hana Wijaya ke Komnas Perlindungan Anak, baru-baru ini. Hal itu dilakukan setelah Shelvie Hana Wijaya meragukan DNA anaknya bersama Daus Mini.

Baca Juga:
Istri Daus Mini Bantah Ragukan DNA Anak, Yunita Lestari: Bukti Banyak Kok!

Selain itu, Yunita Lestari juga mengungkap bahwa Daus Mini tak lagi memberikan nafkah terhadap IHF beberapa bulan terakhir.

Load More