Yohanes Endra | MataMata.com
Gofar Hilman. (Youtube/TheLeonardos)

Matamata.com - Gofar Hilman mendadak jadi sorotan para netizen di media sosial. Pasalnya, pemilik akun Twitter quweenjojo mengaku jadi korban pelecehan seksual Gofar Hilman.

Menurut akun tersebut, dugaan pelecehan terjadi pada Agustus 2018. Ia mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi di Malang ketika sebuah acara menghadirkan Gofar Hilman sebagai bintang tamu.

Di penghujung acara, perempuan ini maju ke depan untuk membuat Instastory. Kemudian, pada saat itu, si pemilik akun tadi mengatakan bahwa Gofar Hilman menarik dan merangkulnya.

Baca Juga:
Gofar Hilman Peluk Erat Luna Maya dari Belakang, Menang Banyak!

Gofar Hilman dituduh lakukan pelecehan seksual. (Twitter/quweenjojo)

“Gue mulai bingung harus gimana karena pelukannya kok kenceng banget,” tulis akun quweenjojo.

“Gue pakai dresss selutut, tangan Gofar tiba-tiba masuk ke baju gue. Satu tangan dari atas, satu lagi dari bawah. Gue shock.”

Tak tinggal diam, Gofar Hilman langsung memberikan klarifikasi. Gofar mengatakan bahwa ia masih ingat betul acara tersebut dan menyebutkan ada banyak orang di sekelilingnya.

Baca Juga:
3 Potret Gofar Hilman Jadi Tukang Antar Galon: Mahalan Outfitnya

Gofar Hilman klarifikasi soal tuduhan pelecehan seksual. (Twitter/pergijauh)

Gofar Hilman pun meminta maaf kepada pihak yang merasa tidak nyaman saat dirangkul olehnya. Gofar mengaku salah karena tidak meminta persetujuan terlebih dahulu ketika merangkulnya.

Namun, terkait tuduhan pelecehan yang dialamatkan kepadanya, Gofar menegaskan tidak melakukan hal itu.

“Gue inget banget event itu, di acara tsb banyak cowok dan cewek yang minta Instastory, di sini gue minta maaf kepada semua pihak yang tidak nyaman ketika gue rangkul, salah gue tidak meminta konsen akan rangkulan itu,” ujar Gofar.

Baca Juga:
Jadikan Gofar Hilman Cuma Teman, Nikita Mirzani Ungkap Alasannya

"Untuk masalah tuduhan pelecehan, di sini gue yakin tidak melakukan hal itu, ada dua orang yang dampingin gue saat itu, 1 orang cewek panitia dan 1 orang cowok asisten gue, mereka yang jagain gue sampe masuk mobil di akhir acara."

Gofar Hilman klarifikasi soal tuduhan pelecehan seksual. (Twitter/pergijauh)

Selain itu, Gofar Hilman mengatakan bahwa ia sudah meminta konfirmasi kepada mereka yang menjaganya saat itu. Gofar pun siap menyelesaikan masalah ini dan sedang mengerahkan tim untuk mencari tahu sosok yang mengaku menjadi korban pelecehan tersebut.

"Konfirmasi mereka bilang bahwa gue gak melakukan seperti yang dituduhkan tsb. Biar sama-sama enak, gue siap menyelesaikan masalah ini sebaiknya sih secara hukum, tapi kalau ada usulan lain gue siap mendiskusikan masukannya. karena melibatkan fitnah pake nama gue di sini," ujar Gofar.

"Tim gue sedang reach yang bikin thread tsb, semoga bisa selesai secepatnya."

Load More