Yohanes Endra Sumarni | MataMata.com
Kevin Aprilio dan Vicy Melanie (Instagram/@kevinaprilio)

Matamata.com - Kevin Aprilio menceritakan perjuangannya menjalani transplantasi rambut. Personel Vierratale itu mengaku harus menahan sakit akibat disuntik puluhan kali.

Hal itu terungkap dalam video 'SAKSIKAN HASIL AKHIR TRANPLANTASI JENGGOT DI TURKI EXCLUSIVE - KEVIN APRILIO - DC Podcast' yang diunggah di YouTube Deddy Corbuzier pada Kamis (5/8/2021).

Penampilan baru Kevin Aprilio. (Instagram/@kevinaprilio)

"Ini ada perjuangan karena menahan sakitnya perjuangan juga. Karena harus suntik anastesi puluhan kali dan itu sakit banget menurut saya," ujar Kevin Aprilio.

Baca Juga:
Kevin Aprilio Klarifikasi Soal Lagu Ghosting, Komentar Addie MS Diserbu

"Karena di semua bagian kepala dan wajah (jidat dagu). Itu puluhan kali. Tapi setelah disuntik nggak sakit lagi Perjuangannya di situ," sambungnya lagi.

Kevin Aprilio [YouTube/Deddy Corbuzier]

Walau  begitu, Kevin Aprilio tetap berusaha menahannya. Pasalnya Kevin Aprilio sedari dulu memang ingin punya jenggot dan menutupi jidatnya.

"Gue nggak ada bakat jenggot. Jadi ini semua ditanam sama jidat. Sebenernya alasan gue tanam buat jidat bukan jenggot. Gue merasa jidat gue agak lebar. Gue merasa di diri gue itu kelemahan," kata Kevin Aprilio.

Baca Juga:
Kevin Aprilio Disindir Zinah oleh Aldi Taher, Onad Membela: Lo Tuhan?

Karena itu, Kevin Aprilio dulunya selalu tampil berponi panjang.

Kevin Aprilio. (Instagram/@kevinaprilio)

"Makanya selama ini rambutnya di poni. Banyak yang minta ganti rambut, mau ganti (gaya rambut) juga nggak pede," terang Kevin Aprilio.

Yang pasti di awal transplantasi, dia sempat tidak percaya diri bertemu orang lain. Tapi kini Kevin Aprilio sudah mulai memberanikan diri.

Baca Juga:
Kevin Aprilio Beri Pesan Menohok soal Poligami ke Aldi Taher

"Jadi emang awal transplan itu masih nggak natural. Masih kayak bikinan jadi masih nggak pede ketemu orang," tuturnya.

"Ini belum selesai, tunggu delapan bulan. Ini masih empat bulan," tandas Kevin Aprilio.

Load More