Zaskia Adya Mecca memegang poster sebagai bentuk simbolik dukungannya terhadap Palestina saat ditemui di Kedutaan Besar Palestina, Jakarta Pusat, Rabu (19/5/2021). (MataMata.com/Alfian Winanto)

Matamata.com - Sutradara mondang Hanung Baramantyo selalu mengenakan penyangga leher ketika berwarna hitam beberapa waktu belakangan ini. Biasanya bantalan leher ini digunakan ketika suami Zaskia Adya Mecca ini akan tidur.

Netizen yang melihatnya di setiap unggahan Instagram Story Zaskia Adya Mecca pun bertanya-tanya mengapa suaminya mengenakan alat tersebut. Ayah dari enam anak itu pun membeberkan bahwa ia mengalami saraf kejepit di bagian leher.

Hanung Bramantyo memeriksakan kondisi lehernya (Instagram)

Akhirnya Hanung memeriksakan lehernya itu supaya kondisinya tidak semakin parah. Ia baru saja menjalani MRI di Jogja International Hospital (JIH), Yogyakarta, Kamis (26/8/2021).

Baca Juga:
Hanung Bramantyo Sandingkan Foto Masa Kecil dengan Si Bungsu: Anak Kembar!

"Lagi mau MRI di Rumah Sakit JIH. Melihat leher saya ini normal apa enggak," tutur Hanung sebelum masuk ke ruang pemeriksaan.

Hanung Bramantyo memeriksakan kondisi lehernya (Instagram)

Hanung kemudian menjelaskan bahwa sakit leher itu ternyata disebabkan ruas leher yang menyempit di slide berikutnya. 

"Ruas leher menyempit akibat terlalu banyak nunduk," tulisnya dalam caption. Hanung juga menunjukkan gambar hasil MRI-nya dan memberi bulatan merah pada ruas leher mana yang menyempit.

Baca Juga:
Hanung Bramantyo Disorot, Sebut Anak Bungsu Awalnya Tak Diharapkan

Hanung Bramantyo memeriksakan kondisi lehernya (Instagram)

"Hmm... terlalu banyak stalking IG nih (emoji tertawa)," candanya.  Meski begitu, nampaknya kondisi Hanung Bramantyo tidak begitu parah karena mantan suami Yanesthi Hardini ini masih dapat beraktivitas seperti biasanya.

Berdasarkan Hello Sehat, penyempitan ruas leher dapat disebut dengan cervical spinal stenosis. Ini adalah menyempitnya ruas tulang leher belakang yang dapat menimbulkan nyeri, kaku, mati rasa, atau rasa lemas pada leher, lengan, serta kaki.

Baca Juga:
Hanung Bramantyo Sembuh dari Covid-19, Zaskia Adya Mecca Ungkap Momen Kocak

Load More