Matamata.com - Lionel Nathan Sinathrya putra Darius Sinathrya dan Donna Agnesia bertolak ke Prancis. Lionel yang kini berusia 14 tahun itu rupanya akan meninggalkan Indonesia demi belajar sepak bola di sana.
Momen Lionel putra Darius Sinathrya pergi ke Prancis diiringi tangis haru Donna Agnesia. Meski telah membicarakannya selama 3 tahun terakhir, perpisahan orang tua dengan anak tentu bukan hal yang mudah. Apalagi Lionel masih remaja dan pergi jauh dari Indonesia.
Seperti apa momen Lionel pergi ke Prancis? Simak melalui potret-potret keberangkatan Lionel diantar Darius Sinathrya dan Donna Agnesia berikut ini.
Baca Juga:
Anak Sulung Sekolah ke Prancis, Donna Agnesia: Mengantar Kakak Meraih Mimpi
1. Farewell Party
Sebelum berangkat ke Prancis, Donna Agnesia dan Darius Sinathrya menyiapkan surprise untuk Lionel. Di sebuah restoran, teman-temannya berkumpul sambil membawa banner bertuliskan "Obey - Lionle SK from Tangsel to France. We Will Miss You". Tangis haru Donna pun pecah dengan berat hati melepas kepergian sang putra.
2. Keberangkatan di Bandara
Baca Juga:
Penuh Haru, Donna Agnesia Sekuat Tenaga Melepas Putra Sulung ke Prancis
Lionel akhirnya berangkat ke Prancis pada Senin (20/9/2021). Darius Sinathrya dan Donna Agnesia terlihat ikut mengantarkan Lionel ke Prancis. Sedangkan Diego dan Sabrina rencananya akan mengunjungi Lionel pada Desember mendatang.
Darius Sinathrya dan Donna Agnesia berfoto bareng ketiga anaknya di Bandara Internasional Soekarno Hatta sebelum keberangkatan Lionel. Senyum bahagia mengantarkan Lionel meraih cita-citanya ke Prancis.
3. Diego Bakal Nyusul
Baca Juga:
Donna Agnesia Terbaring Sakit, Celetukan Darius Sinathrya Bikin Ngakak
Diego Andres Sinathrya yang merupakan anak kedua Darius Sinathrya dan Donna Agnesia rencananya juga akan menyusul Lionel untuk sekolah sepak bola di Prancis. Rencananya Diego yang saat ini berusia 12 tahun akan bergabung di sekolah sepak bola yang sama dengan Lionel tahun depan.
Dalam obrolannya dengan Darius Sinathrya, Lionel menegaskan apabila keberangkatannya ke Prancis bukan paksaan dari orangtua. Lionel pun berusaha menaklukkan rasa takutnya akan kegagalan maupun jarak yang memisahkannya dengan orangtua.
4. Perjalanan di Pesawat
Baca Juga:
10 Potret Artis Gendong Istri, Darius Sinathrya Romantis Abis
Keberangkatan Lionel ke Prancis sebelumnya diwarnai drama paspor dan visa. Di hari keberangkatan, Donna Agnesia bahkan belum mendapat kepastian visa kunjungan ke Prancis. Darius pun berencana hanya pergi berdua dengan Lionel. Namun 'drama' rupanya terselesaikan dengan baik sehingga Donna Agnesia bisa ikut terbang mengantarkan Lionel ke Prancis.
5. Transit di Istanbul
Donna Agnesia membagikan momennya bareng suami dan anak saat transit di Istanbul, Turki. Dalam kesempatan tersebut, Donna bersama Darius Sinathrya dan Lionel sedang menyempatkan sarapan. Setibanya di Paris, Prancis, butuh waktu setidaknya 6 jam perjalanan untuk sampai di sekolah sepak bola Lionel melalui perjalanan dengan mobil
6. Persiapan Lionel
Sebelum berangkat, Lionel sempat berbincang bareng Darius Sinathrya mengenai banyak hal. Lionel mengaku cemas sekaligus excited sebelum berangkat. Ia juga takut mengecewakan papa mamanya apabila gagal bersaing di Prancis.
Oleh sebab itu, Darius Sinathrya berusaha menenangkan Lionel dengan berbagai nasihat. Darius mengungkap apabila hidup akan terus berproses dan tak pernah berhenti belajar. Namun perasaan Lionel untuk takut gagal adalah hal yang wajar. Darius juga percaya apabila Lionel tidak akan mengecewakannya dan Donna.
7. Isi Koper Lionel
Lionel menunjukkan isi kopernya sebelum berangkat ke Prancis. Lionel tampak membawa laundry bag yang wajib dipunya agar bajunya tak tertukar dengan rekan-rekan di asramanya nanti. Baju-baju Lionel juga telah diberi label nama.
Lionel kemudian menunjukkan dua sepatu bola dan akan membeli satu lagi jenis yang lain di Paris karena susah ditemukan di Jakarta. Lokasi sekolah sepak bola Lionel diceritakan berada di kaki gunung Alpen. Oleh sebab itu, Lionel harus mempunyai celana ski dan membawa baju-baju hangat.
Keputusan Lionel jauh dari keluarga untuk meraih cita-citanya di usia masih sangat muda keren banget ya? Semoga Lionel bisa menjadi pemain sepak bola kebanggaan Indonesia di masa depan!
Berita Terkait
-
Darius Sinathrya Menyesal Tak Menyayangi Luna Maya: Harusnya Berpikir Bijak, Sehingga Tidak Perlu Ada Anak Setan
-
Anak Gagal Masuk Timnas U-16, Donna Agnesia Beri Pesan Bijak: Good Luck untuk Garuda Muda
-
Viral! Darius Sinathrya dan Dona Agnesia Diduga Adopsi Anak, Ini Kronologisnya
-
Possession: Kerasukan Bawa Teror ke Bioskop Tanah Air pada 8 Mei 2024
-
Darius Sinathrya Ngamuk, Maki-maki Shen Yinhao: Manusia Paling Bangsat!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat