Matamata.com - Komika Kiky Saputri kembali memberikan roasting kepada pejabat publik. Kali ini sasarannya mengarah kepada Wakil Ketua DPR, Muhaimin Iskandar.
Aksi roasting Kiky Saputri ini hadir di acara Lapor Pak! yang dipandu bersama Wendy Cagur, Andre Taulany dan Andhika Pratama. Namun, di saat sang komika belum melontarkan celoteh, rekannya sudah panik.
"Eee Ki, anak gue baru tiga bulan," ucap Wendy Cagur dengan wajah takut di video kanal YouTube Trans7, Selasa (2/11/2021).
Baca Juga:
Penampilan Terbaru Kiky Saputri Bikin Cinta Laura Pangling
Kiky Saputri menahan Wendy Cagur untuk tidak keluar. Bila sesuatu terjadi padanya, risiko itu juga akan ditanggung sahabatnya.
"Diam disitu. Kita tanggung risiko ini sama-sama," sahut Kiky Saputri.
Memulai roastingnya, Kiky Saputri menyinggung soal gelar Muhaimin Iskandar. Di mana sebelumnya hanya ada M.Si, kini bertambah dengan bumbu penyedap rasa.
Baca Juga:
BB Turun 6 Kg, Wajah Baru Kiky Saputri Bikin Cinta Laura Pangling: Gorgeous
"Drs haji Abdud Muhaimin Iskandar, M.Si MSG," kata Kiky Saputri.
Ia mengatakan sesuatu yang dipakai bumbu penyedap itu akan terasa gurih. "Awal-awal standar saja dulu, main aman," ujar komedian 28 tahun ini.
Meski mengaku main aman, Kiky berujar sama gugupnya seperti Wendy Cagur. "sebenernya gue deg-degan!"
Baca Juga:
Celine Evangelista Dituduh Jadi Cepu, Artis Nyumbang Isi Rumah Kiky Saputri
Tapi Kiky Saputri memberanikan diri. Ia memuji sejumlah prestasi keponakan Gusdur tersebut seperti pernah menjabat sebagai mantan menteri dan kini menjadi Wakil Anggota DPR.
Selain kiprahnya di dunia politik, Kiky Saputri juga memuji sosok lelaki penyayang keluarga.
"Cak Imin (panggilan Muhaimin Iskandar) sebagai suami yang sayang istri. Meskipun beliau suka lupa dengan tanggal pernikahannya. Betul?" tanya Kiky Saputri.
Baca Juga:
Nggak Kaleng-Kaleng, 3 Artis 'Nyumbang' Isi Rumah Kiky Saputri
Cak Imin bingung, kenapa Kiky Saputri bisa mengetahui hal tersebut. "Kok bisa?" tanya Wakil Ketua DPR tersebut.
Disinilah akhirnya keluar jurus roasting Kiky Saputri, "Iya, makanya sekarang saya paham kenapa Cak Imin cocok banget jadi pejabat. Karena beliau sayang sama rakyat tapi lupa dengan janji-janjinya."
Berita Terkait
-
Ungkit Nafkah usai Keponakan Lahir, Wendy Cagur Sindir Telak Ayu Ting Ting: Sama Keluarga Perhitungan!
-
Ayu Ting Ting Putus, Ucapan Lawas Wendi Cagur Disorot: Kalau pada Akhirnya Tidak Ada yang Sanggup?
-
DM dengan Seseorang Terungkap, Kiky Saputri Tahu Rahasia soal Mantan Ayu Ting Ting?
-
Astagfirullah! Alami Kebutaan, Adul Tetap Ikhlas jadi Bahan Lawakan Komeng
-
Langsung Cipok Suami saat Masih PDKT, Kiky Saputri Dicap Binal
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas