Nur Khotimah | MataMata.com
Rio Ramadhan dan Rahmawati Kekeyi Putri. (MataMata.com/Evi Ariska)
Rio Ramadhan dan Rahmawati Kekeyi Putri. (MataMata.com/Evi Ariska)

Matamata.com - Publik dihebohkan dengan kabar meninggalnya Rio Ramadhan. Berita Rio Ramadhan meninggal dunia awalnya disampaikan oleh sosok perempuan bernama Putri yang mengaku sebagai adik Rio.

"Halo semuanya saya Putri adiknya kak Rio cuman mau bilang, kakak tersayang saya yang hebat telah kembali ke asalnya R.I.P," tulis Putri seperti dikutip dari TikTok, Minggu (2/1/2022).

Namun tak lama setelah kabar ini menghebohkan dunia maya, Rio Ramadhan muncul dengan keterangan yang mengejutkan. Rupanya kabar Rio Ramadhan meninggal dunia cuma hoaks.

Baca Juga:
7 Potret Dekat Athalla Naufal dan Ferry Irawan, Seru bak Anak dan Bapak

Rio Ramadhan dan Kekeyi (YouTube/TRANS TV Official)
Rio Ramadhan dan Kekeyi (YouTube/TRANS TV Official)

Kepastian tersebut disampaikan sendiri oleh Rio Ramadhan lewat Instagram Story. Ia menegaskan bahwa akun Instagramnya di-hack oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

"Akun gue di-hack, foto gue dihapus semua," tulis Rio Ramadhan mengiringi video klarifikasinya di Instagram Story, Minggu (2/1/2022).

Rio Ramadhan klarifikasi berita meninggal dunia. (Instagram/@riooramadhn)

Dalam video tersebut, Rio memberikan keterangan lebih lanjut tentang kejadian yang baru saja dialami olehnya. Aktor berusia 21 tahun itu juga geram karena peretas akunnya membawa nama sang adik.

Baca Juga:
Doddy Sudrajat Ditantang Marissya Icha Laporkan Aksi Galang Dana Lain

"Alhamdulillah akun gue udah balik guys. Dari tadi akun gue di-hack sama orang, terus dia bikin berita kalau gua tuh udah meninggal sampai-sampai dia ngebalesin semua DM-DM dari temen gua. Katanya gua kena jantung lah, gua meninggal segala macem, terus dia bawa-bawa nama adek gua juga," kata Rio Ramadhan di Instagram, Minggu (2/1/2021).

Rio Ramadhan dan Kekeyi (Instagram/@riooramadhn)

"Nah di sini gua masih hidup juga, masih sehat, Alhamdulillah. Dan sekarang akun gua udah balik. Jangan percaya kalau gua udah meninggal, gua masih hidup kok. Oke?" sambung Rio Ramadhan.

Sementara itu, kabar hoaks Rio Ramadhan meninggal dunia sempat ditanggapi oleh Rahmawati Kekeyi, sang mantan kekasih. Kekeyi menuliskan ucapan duka lewat Instagram Story.

Baca Juga:
Terinspirasi Villa di Afrika! 9 Potret Maia Estianty Renovasi Rumah Tua

"Innalilahi wa innailaihi rojiun, turut berduka cita semoga kamu tenang di sana. Kau yang masih membawa separuh rasaku," tulis Kekeyi sambil membagikan ulang ucapan duka dari fans, Minggu (2/1/2022).

Load More