Nur Khotimah | MataMata.com
Norman Kamaru (Instagram/@normankamaru1925)

Matamata.com - Norman Kamaru belakangan menjadi sorotan lantaran isu pindah agama. Tudingan Norman Kamaru pindah agama muncul setelah mantan anggota kepolisian ini mengubah nama akun Instagram.

Saat awal isu tersebut mencuat, Norman Kamaru sudah memberikan klarifikasi. Namun itu rupanya tidak mereda rumor Norman Kamaru pindah agama. Alhasil, ia kembali membuat pernyataan tegas.

Norman Kamaru (Instagram/@onca_marthinus)

Lewat unggahan Instagram yang dibuat pada Kamis (3/2/2022), Norman Kamaru kembali menegaskan soal asal-usul nama Onca Marthinus yang dipakainya di Instagram serta isu pindah agama.

Baca Juga:
10 Potret Kesha Ratuliu Momong Anak, Telaten Tanpa Bantuan Babysitter

"Karena banyak yang tanya kenapa gue ganti nama? Gue jawab nih. GUE GAK GANTI NAMA. Nih gue jelasin ya," bunyi keterangan Norman Kamaru di Instagram, Kamis (3/2/2022).

"ONCA MARTHINUS = ONCA (singkaan dari OmaN CAmaru / nOrmaN CAmaru). MARTHINUS (itu marga / nama belakang mamah gue. Mamah gue orang Ambon dan marganya MARTHINUS," lanjutnya.

Norman Kamaru kembali tanggapi isu pindah agama. (Instagram/@onca_marthinus)

Norman Kamaru lantas menegaskan kalau dirinya sama sekali tidak ganti nama. Ia hanya mengubah akun Instagram miliknya memakai nama singkatan dan tambahan marga sang bunda.

Baca Juga:
10 Potret Sibling Goals Sherina dan Mayzura Munaf, Kompak dan Seru Banget!

Di kolom caption, Norman Kamaru juga menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak ganti nama atau ganti agama. Ia juga menambahkan ucapan salam dalam Bahasa Arab.

"GAK ADA GANTI NAMA APALAGI GANTI YG LAIN..!! ITU TIDAK MUNGKIN. Oke?? Wa 'alaikumus salam wa rahmatullahi wabarakatuh," tegas Norman Kamaru.

Norman Kamaru (Instagram/onca_marthinus)

Unggahan tersebut lantas menuai banyak komentar dari netizen. Banyak yang ikut merasa heran karena nama dan agama Norman Kamaru menjadi perbincangan di media sosial.

Baca Juga:
10 Pesona Allissa Shin, Selebgram Mirip Banget Rose BLACKPINK

"Ada-ada aja ya bang," komentar netizen heran. "Sabar bang," celetuk yang lain. "Padahal cuma nick name di IG doang rame ya bang," sambung netizen. "Sabar," pesan akun lain.

"Aku sih dah tau karena udah dari dulu jadi followers bang," kata netizen. "Om gue mau ganti nama or nggak gak ngaruh.....sapa sih yang ribut om @onca_marthinus keknya om gue ini orangnya diem deh kagak pernah gangguin orang,,,kok ya pada banyak cing cong komentarin hidup om gue," pungkas lainnya.

Sementara itu, rumor pindah agama membuat Norman Kamaru kembali menjadi sorotan di media sosial belakangan ini. Kendati sudah diklarifikasi, beberapa netizen masih meributkan rumor tersebut.

Baca Juga:
Adu Gaya 10 Artis di Baby Shower Aurel Hermansyah, Nagita Slavina Paling Beda

Load More