Yohanes Endra | MataMata.com
Reza Artamevia makin religius. (Instagram/rezaartameviaofficial)

Matamata.com - Reza Artamevia tampaknya mulai menjadi pribadi yang lebih religius. Setelah beberapa waktu lalu tampil berhijab di pengajian Umi Pipik, kini Reza Artamevia kembali tampil tertutup saat berkunjung ke Soppeng, Sulawesi Selatan.

Pada kesempatan tersebut, Reza Artamevia tampaknya mengunjungi Masjid Raya Agung Darussalam. Istimewanya lagi, Reza bahkan berkesempatan melantunkan shalawat dalam sebuah acara.

Reza Artamevia makin religius. (Instagram/rezaartameviaofficial)

"Mari Kita Bershalawat. Masih dari perjalanan ke Soppeng Sulawesi Selatan yang sangat berkesan dan tak terlupakan," tulis Reza Artamevia, Jumat (25/2/2022).

Baca Juga:
Reza Artamevia ke Pengajian Umi Pipik, Penampilannya Manglingi: Tertutup!

Kemudian, pada unggahan berbeda, Reza Artamevia menuliskan menuliskan pesan dan harapannya yang begitu mulia.

"Have a Bless Friday Everyone. Semoga Hari Jum'at yang penuh Rahmat ini membawa keberkahan bagi kita semua. Aamiin Yaa ROBBAL 'Aalamiin," ujar Reza.

Reza Artamevia makin religius. (Instagram/rezaartameviaofficial)

Reza Artamevia lantas memperlihatkan potret dirinya yang tampil berhijab. Tak sendirian, ia didampingi oleh beberapa rekan, termasuk Umi Pipik dan Terry Putri.

Baca Juga:
Pilih Dinikahi Adjie Massaid, Reza Artamevia Ternyata Dulu Campakkan Pacar

Sederet netizen pun terenyuh melihat potret Reza Artamevia yang tampak semakin religius.

"MasyaAllah. Teh Reza cantik banget pake kerudung," komentar netizen.

Reza Artamevia makin religius. (Instagram/rezaartameviaofficial)

"Masyaalloh teteh Reza Artamevia, pakai gamis dan hijab Syar'i begini makin keliatan bersinar Teh, auranya terpancar, makin keliatan ayu Teh, semoga bisa istiqomah ya Teh aamiin," tulis netizen yang lain.

Baca Juga:
Reza Artamevia Ungkap Caranya Bangkit dari Titik Terendah: Cinta Keluarga!

"Kalau teteh shalawat begini, apalagi pas tembak nada tinggi, selalu merinding teh diriku, tehnik lagu Cinta Sejati tuh mirip kalau teteh shalawat begini, gaya Shalawatan yang grande boleh dibilang," ujar lainnya.

Load More