Ismail | MataMata.com
Fakta Album It's Personal Raisa (Instagram/@raisa6690)

Matamata.com - Raisa Andriana kembali menyapa penggemar melalui album terbaru. Suami Hamisd Daud itu merilis mini album bertajuk "It's Personal" pada 17 Maret 2022 lalu.lewat single andalan "Cinta Sederhana".

Seperti judulnya, album keempat ini begitu personal untuk Raisa karena menjadi persembahan untuk suami serta anaknya tercinta, Hamish Daud dan Zalina. Simak berbagai fakta album "It's Personal" Raisa berikut ini.

1. Album Baru Setelah 6 Tahun

Baca Juga:
Pusat Kesejahteraan Sosial Busan Dikecam gegara Diduga Langgar Privasi Jungkook BTS

Fakta Album It's Personal Raisa (Instagram/@raisa6690)

Raisa memulai debutnya di industri musik Tanah Air pada 2011. Selama 11 tahun berkarya, Raisa telah merilis empat album diawali "Raisa" (2011), "Heart to Heart" (2013), "Handmade" (2016), dan yang terbaru "It's Personal" (2022).

"It's Personal" juga album pertama yang dirilis Raisa setelah menikah dengan Hamish Daud pada 3 September 2017 dan melahirkan Zalina di bulan Februari 2019. Itu artinya, Raisa kembali menjadi penyanyi dengan status baru sebagai seorang istri dan ibu.

Kendati begitu, Raisa juga masih merilis beberapa single selama rentang waktu 6 tahun hingga akhirnya menelurkan album baru. Di antaranya "You", "Tunjukkan" featuring Afgan, "Teristimewa", "Someday" bareng Sam Kim, dan beberapa lainnya.

Baca Juga:
Bukan Hamil, Maharani Kemala Blak-blakan Jalani Program Bayi Tabung

2. Persembahan untuk Suami dan Anak

Fakta Album It's Personal Raisa (Instagram/@raisa6690)

Selama proses pembuatan album "It's Personal", Raisa juga berubah status menjadi istri dan ibu. Oleh sebab itu, lagu-lagu di album "It's Personal" sangat terinspirasi dengan bentuk cinta Raisa kepada anak dan keluarga.

Melalui album "It's Personal", Raisa menunjukkan beragam bentuk cinta. Mulai dari cinta kepada orang tua, ke anak, ke suami, dan sekelilingnya. Lagu-lagu di album "It's Personal" juga sekaligus doa Raisa terus dikelilingi bentuk cinta yang dikenalnya dari keluarga itu.

Baca Juga:
Bersanding dengan Karisma Kapoor, Wajah Kareena Kapoor Disorot: Bebo Mukanya Lebih Tuaan dari Lolo

Berbeda dari album-album sebelumnya, Raisa ingin menunjukkan cinta yang belum pernah ia alami di album-album sebelumnya melalui album "It's Personal". Raisa mengaku akhirnya mulai bisa memahami cinta sesungguhnya atau cinta sejati.

3. Album Fisik Dikemas melalui Box Set

Fakta Album It's Personal Raisa (Instagram/@raisa6690)

Raisa bersama JUNI Records merilis album "It's Personal" versi digital dan fisik. Untuk versi fisik, Raisa juga merilis Box Set dengan jumlah terbatas. Raisa rupanya secara khusus memilih sendiri isi untuk It's Personal Box Set.

Baca Juga:
10 Transformasi Bunga Zainal, Bak Gadis Remaja di Usia 35 Tahun

Angka 6690 yang merupakan tanggal lahir Raisa, 6 Juni 1990, tertera pada kotak berwarna merah yang dipilih sebagai simbol keberanian. Selain kode angka yang begitu personal, Raisa berusaha menggambarkan dirinya yang dulu pemalu kini sudah lebih berani dengan warna merah.

Isi dari It's Personal Box Set adalah kartu ucapan terima kasih, CD & kaset, album versi digital berupa barcode yang dapat di-scan melalui ponsel, akses langganan Resso secara gratis selama 3 bulan, buku lirik, stiker, kaus, tumbler, dan kaus kaki. Setiap item memiliki makna karena dipilih Raisa secara personal.

Kaus kaki dipilih Raisa karena merupakan benda personal setiap individu. Oleh sebab itu, kaus kaki menjadi penggambaran yang tepat untuk album terbarunya yang berjudul "It's Personal". Selain itu, Raisa juga belum pernah membuat merchandise kaus kaki sebelumnya.

4. Lagu di Album It's Personal

Fakta Album It's Personal Raisa (Instagram/@raisa6690)

Album "It's Personal" Raisa terdiri dari 11 lagu yang tidak semuanya baru dirilis. Sebut saja "Kutukan (Cinta Pertama)" dan "Someday" (feat. Sam Kim) yang telah diperdengarkan sebelum album dipublikasikan.

Lagu di album It’s Personal ialah "Cinta Sederhana", "Teman Biasa", "Someday" (feat. Sam Kim), "Kutukan (Cinta Pertama)", "Ragu", "Long Nights, Slow Mornings", "Tentang Dirimu", "You Better Believe Me", "Berdamai", "Love & Let Go" dan "Jangan Cepat Berlalu".

Video klip "Cinta Sederhana" telah dirilis Raisa sejak 11 Maret 2022. Setelah hampir 2 minggu rilis, video klip "Cinta Sederhana" telah ditonton lebih dari 600 ribu kali. Sudah nonton video klip atau dengerin album terbaru Raisa, guys?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More