Ade Wismoyo | MataMata.com
Profil Raden Topo Wresniwiro. (Instagram/movies_iykwim)

Matamata.com - Setelah film Doctor Strange in the Multiverse of Madness tayang di bioskop Indonesia pada Kamis (5/5/2022), nama Raden Topo Wresniwiro viral di sosial media. Ternyata Raden Topo Wresniwiro yang berperan sebagai Master Hamir ini adalah aktor berkewarganegaraan Inggris yang memiliki garis keturunan Indonesia.

Ini bukan penampilan pertama Raden Topo Wresniwiro di film besutan Marvel Studios. Sebab ia sudah memerankan karakter Master Hamir sejak film pertama Doctor Strange pada 2016 silam. Nama Raden Topo Wresniwiro juga sudah tak asing di industri perfilman Hollywood.

Raden Topo Wresniwiro pernah terlibat pada sejumlah film besar seperti Star Wars: The Force Awakens dan Maleficent: Mistress of Evil. Tak cuma menjadi aktor, ia juga merupakan tenaga pendidik yang memiliki lembaga pendidikan sendiri bernama Topo Tutorials.

Baca Juga:
Hotman Paris Kembali Umbar Isi Chat Iqlima Kim, Sempat Bikin Perjanjian soal Foto Seksi

Kemunculan Raden Topo dalam Doctor Strange 2 membuat netter merasa bangga meski sang aktor tidak berkebangsaan Indonesia. Namun, Raden Topo Wresniwiro masih memiliki darah Indonesia dalam dirinya. Apalagi ia sudah lebih dari satu kali ikut andil dalam film Hollywood.

Kenalan lebih dekat dengan pemeran Master Hamir lewat ulasan profil Raden Topo Wresniwiro berikut ini.

1. Biodata Raden Topo Wresniwiro

Baca Juga:
Nikita Willy Foto Bareng Anak dengan Rambut Acak-Acakan, Tetap Dipuji Cantik: Baby Face Kaya Waktu Jadi Habibah

Profil Raden Topo Wresniwiro. (Instagram/movies_iykwim)

Raden Topo Wresniwiro ternyata lahir di Semarang, Jawa Tengah. Ia juga pernah tinggal di beberapa kota di Indonesia seperti Kudus, Yogyakarta, dan Jakarta. Namun, sejak usia muda, ia pindah dan dibesarkan di London, Inggris. Ia pun berpindah kewarganegaraan karena menetap di Inggris.

2. Karier akting

Profil Raden Topo Wresniwiro. (Instagram/movies_iykwim)

Karier akting Raden Topo Wresniwiro di Hollywood terbilang cukup moncer. Namanya pernah bersanding dengan sederet artis Hollywood terkenal. Raden Topo Wresniwiro pernah beradu akting dengan Angelina Jolie dalam film Maleficent: Mistress of Evil. Dalam film itu, Raden Topo memerankan karakter Tundra Spiritual Fey. Ia juga pernah bermain dalam film 47 Ronin (2014) sebagai penasihat spiritual. Ia juga muncul dalam film legendaris Star Wars: The Force Awakens dengan memerankan tokoh bernama Ubert Quaril.

Baca Juga:
11 Momen Krisdayanti Dampingi Anak Disunat, Ditangani Dokter Bedah Profesional

Karier keartisan Raden Topo sendiri dimulai saat ia memerankan peran kecil dalam film The Mystery of Edwin Drood (2012) sebagai orang Timur. Sejak saat itu kariernya sebagai aktor semakin diperhitungkan.

3. Tenaga pendidik

Profil Raden Topo Wresniwiro. (Instagram/movies_iykwim)

Tak hanya menjadi aktor, Raden Topo Wresniwiro rupanya juga merupakan seorang tenaga pendidik. Dilansir dari Linkedin pribadinya, Raden Topo Wresniwiro merupakan guru privat di Inggris. Ia bahkan sudah mendirikan Topo Tutorials sejak tahun 2009.

Baca Juga:
Raffi Ahmad Ngamuk Diprank Nagita Slavina soal Celana Dalam: Bikin Kaget

Ia mengajar beberapa bidang ilmu sekaligus seperti Matematika, Bahasa Inggris, studi bisnis, hingga karate. Karier mengajar Raden Topo sudah berlangsung selama kurang lebih 19 tahun lho. Ia pun memiliki gelar pendidikan hingga Strata 3 (S3).

4. Peran Raden Topo di Doctor Strange

Profil Raden Topo Wresniwiro. (Instagram/movies_iykwim)

Raden Topo Wresniwiro berperan sebagai Master Hamir. Ia adalah penyihir bertangan satu yang pernah dikira sebagai Ancient One saat Doctor Strange belajar sihir untuk pertama kali. Master Hamir merupakan penyihir baik yang menjadi asisten Ancient One. Master Hamir juga adalah seorang guru di Kamar Taj dan ikut melatih para penyihir baru. Sosoknya ini cukup penting di dalam film Doctor Strange 2. Jadi tak mengherankan jika namanya menjadi perbincangan di media sosial.

Itu dia profil Raden Topo Wresniwiro yang menjadi pemeran Master Hamir di Doctor Strange 2. Penampilan Raden Topo membuat ramai jagat media sosial di tanah air dan viral. Kalian mulai kenal sosok Raden Topo Wresniwiro di film Hollywood-nya yang mana nih?

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More