Matamata.com - Nova Eliza baru-baru ini mengajukan protes keras terkait pemberitaan yang menyebut bahwa Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendapat gelar "Teuku" dari masyarakat Aceh.
Protes disampaikan artis asal Aceh itu lewat akun Instgaram miliknya. Dia unggah sebuah portal berita yang memuat artikel tersebut dengan judul 'Ganjar Pranowo Dapat Gelar Kehormatan 'Teuku' dari Masyarakat Aceh'.
Berita yang hadir pada 10 April 2022 itu memuat keterangan, Ketua Majelis Adat Aceh Kota Lhokseumawe M Jalil Hasan, memimpin pemberian gelar Teuku pada Ganjar Pranowo. Acara ini berlangsung di rumah Rektor Universitas Malikussaleh (Unimal) Aceh, Prof. Dr. Herman Fithra.
Namun dalam portal berita lain, pihak Universitas Malikussaleh membantah telah memberikan gelar kehormatan Teuku kepada Ganjar Pranowo.
Kondisi inilah yang membuat Nova Eliza bingung. Mana dari pemberitaan tersebut yang memuat kebenaran.
"Aduh, bagaimana ini? Sebagai orang asli Aceh, saya gagal paham," tulis Nova Eliza di Instagram, Senin (9/5/2022).
Namun menurutnya, jika benar Ganjar Pranowo mendapat gelar Teuku, artis 41 tahun itu pun memberikan protes keras.
"Saya pribadi sebagai orang Aceh menolak keras pemberian 'Teuku' kepada siapapun kecuali ada garis keturunan," kata Nova Eliza.
Nova Eliza lantas mempertanyakan, apakah Ganjar Pranowo memiliki garis keturunan bangsawan Aceh. Termasuk pula kepada sang ayah yang sebelumnya mendapat gelar tersebut.
"Apa bapak ada keturunan bangsawan Aceh sampai mendapat gelar Teuku? Apa ayahanda dari pak Ganjar mempunyai gelar Teuku?" kata bintang film Yuni ini.
"Seingat saya, gelar Teuku itu didapat melalui keturunan," imbuhnya menegaskan.
Meski melayangkan protes keras, Nova Eliza menuturkan tidak ada sentimen terhadap pemberian gelar. Ia hanya mau tau alasan disematkan gelar Teuku tersebut pada Ganjar Pranowo.
"Mohon penjelasannya bapak-bapak," kata Nova Eliza sambil menyematkan akun Universitas Malikussaleh, rektornya yakni Herman Fithra dan Ganjar Pranowo.
Berita Terkait
-
Jujur! Syifa Hadju Menyukai Teuku Ryan: Saya yang Ajarkan Dia Pakai Softlens
-
Tompi Meradang ke Tim Atta Halilintar usai Jadi Korban Konten Pamer, Singgung soal Makhluk Bodoh
-
Teuku Zacky Berjasa Mengenalkan Baim Wong dengan Paula Verhoeven
-
Pergi Haji Usai Resmi Menjanda, Ria Ricis Berdoa Didekatkan Dengan Orang Baik
-
Sakit Hati Dipecat, Mantan Security Colong Video Ria Ricis Berbaju Minim dan Rekaman CCTV
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar