Pesona YouTuber Nessie Judge. (Instagram/@nessiejudge)

Matamata.com - Nama YouTuber Nessie Judge menjadi perbincangan hangat publik lantaran cuitan terbarunya soal kuliner.

Untuk informasi, cuitan Nessi Judge dalam akun Twitter-nya terbilang cukup berbanding terbalik dengan konten YouTube-nya.

Dalam konten YouTube, Nessi Judge kerap membahas hal mistis dan magis. Sementara dalam akun Twitter-nya, Nessi Judge banyak berceloteh tentang kuliner.  

Baca Juga:
Dulu Nyinyiri YouTuber, Onadio Leonardo Kini Wara-wiri di YouTube: Kemakan Omongan Sendiri

Pesona YouTuber Nessie Judge. (Instagram/@nessiejudge)

Belakangan ini, Nessie Judge mengaku baru pertama kali melihat orang yang memakan mie dicampur dengan nasi putih.

"Aku beneran lihat orang makan mie pakai nasi," kata Nessi Judge.

Menurut pengakuan Nessie Judge, dirinya mengira menu mie dicampur dengan nasi putih hanya mitos belaka.

Baca Juga:
8 Pesona YouTuber Nessie Judge, Si Cantik yang Sempat Jadi Trending Topic

"Aku pikir itu cuma mitos belaka," sambungnya.

Cuitan Nessie Judge ini menuai atensi sebanyak lebih dari 66 ribu disukai, 9.072 quote tweet, dan 3.735 retweet.

Sejumlah netizen menilai, ada perbedaan kelas ekonomi yang membuat Nessie Judge tidak pernah melihat menu makanan mie dicampur nasi putih.

Baca Juga:
Ramai Rumor YouTuber Nessie Judge Diselingkuhi Pacar, Warganet Ikut Emosi

"Pernah lihat orang makan seblak pake nasi ga kak? Kalo pernah itu kaum saya," tulis seorang netizen, "Mainnya kurang jauh," ucap netizen lain, "Itu skill buat survive," ujar netizen yang lainnya.

Selain cuitannya soal menu makanan mie dicampur nasi putih, Nessi Judge juga sempat berceloteh tentang menu makanan khas Lebaran yang dicampur aduk.

"Mau sungkem sama orang yang kepikiran ngegabungin lontong, opor, sambel goreng, sayur, telur kuning, bubuk kedelai, serundeng," tuturnya.

Baca Juga:
Nessie Judge Dituduh Ambil Konten Tanpa Izin, Pemilik Sampai Alami Gangguan

Load More