Yohanes Endra | MataMata.com
Potret Rumah ABG Citayam (instagram/jejelincessss)

Matamata.com - Rumah ABG Citayam cukup membuat banyak orang penasaran, terutama setelah kediaman Bonge terungkap melalui kanal YouTube Paula Verhoeven belum lama ini. Rumah Roy dan Jeje juga sempat terlihat di sejumlah unggahan mereka.

Fenomena Citayam Fashion Week diprakarsai oleh para ABG yang hobi nongkrong di kawasan SCBD (Sudirman Citayam, Bojonggede, dan Depok). Meski sudah ditutup, CFW masih menjadi perbincangan di media sosial.

Citayam Fashion Week juga membuat sejumlah ABG populer. Beberapa di antaranya adalah Bonge, Jeje Slebew, Kurma, hingga Roy. Banyak orang yang penasaran dan ingin mengenal mereka lebih dekat.

Baca Juga:
11 Momen Kurma Citayam Ketemu Marion Jola, Dibilang Mirip Bak Kakak Adik

Seiring dengan popularitas yang kiat meningkat, kehidupan para ABG Citayam pun tak luput dari sorotan, termasuk rumah mereka. Lantas bagaimana kondisi rumah ABG Citayam? Yuk intip!

1. Begini penampakan ruang tengah rumah Bonge yang cukup sederhana. Untuk sampai di sana, kalian harus melewati gang kecil yang lumayan padat pemukiman.

Potret Rumah ABG Citayam (YouTube/Baim Paula)

2. Kamar Bonge dicat pink dan tidak memiliki ranjang. Meski begitu, kamar ABG Citayam yang kini populer banget itu terlihat nyaman untuk beristirahat.

Baca Juga:
Bonge Citayam Pernah Jadi Sasaran Bully Sampai Kepala Disiram Pasir: Sekarang Bisa Memuliakan Mama

Potret Rumah ABG Citayam (YouTube/Baim Paula)

3. Ada beberapa bagian rumahnya yang tidak dicat, dan ini adalah dapur Bonge yang ala kadarnya dengan sejumlah perabot sederhana.

Potret Rumah ABG Citayam (YouTube/Baim Paula)

4. Beralih ke rumah Jeje Slebew yang belum lama ini menuai kontroversi karena marah-marah di Citayam Fashion Week, tampak lebih mewah dari Bonge.

Potret Rumah ABG Citayam (instagram/jejelincessss)

5. Rumah Jeje bahkan dilengkapi AC serta perabotan yang tampak mewah. Bisa dilihat dari salah satu unggahannya, ada cermin dengan ukiran klasik yang nampak elegan.

Baca Juga:
Bonge ABG Citayam Diminta Jadi Duta Kejaksaan, Apa Sih Tugasnya?

Potret Rumah ABG Citayam (instagram/jejelincessss)

6. Dilihat dari salah satu unggahannya, rumah Jeje sepertinya bergaya klasik modern dengan cat warna putih dan sejumlah lampu yang dipasang di dinding.

Potret Rumah ABG Citayam (instagram/jejelincessss)

7. Kali ini kita akan mengintip rumah Roy yang sebenarnya belum pernah diekspos. Namun kita bisa melihat segelintir penampakan rumah ABG Citayam yang satu ini.

Potret Rumah ABG Citayam (instagram/@roy_tampan19)

8. Terlihat sederhana, dinding rumah Roy bahkan tidak dicat. Beberapa kamar di rumahnya hanya memakai tirai atau gorden sebagai pintu.

Baca Juga:
Bonge ABG Citayam Mulai Tampil di Acara TV, Gaya Bicaranya Curi Perhatian

Potret Rumah ABG Citayam (instagram/@roy_tampan19)

9. Jendela rumah Roy Citayam juga ditutupi dengan gorden sederhana dan apa adanya.

Potret Rumah ABG Citayam (instagram/@roy_tampan19)

Itulah penampakan rumah ABG Citayam yang dirangkum dari beberapa sumber. Bagaimana menurut kalian?

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More