Matamata.com - Ada momen menarik dalam vlog Ajun Perwira jalan-jalan ke Dufan bareng sang istri, Jennifer Jill. Yang mana, perhatian netizen tertuju pada sikap Ajun Perwira ketika tahu baju istrinya tampak melorot. Cuplikan momen Ajun Perwira itu bahkan sampai viral di TikTok.
Dalam vlog yang dibagikan pada 28 Juli 2022 itu, Ajun Perwira dan Jennifer Jill nampak menikmati waktu bersama di Dufan. Pasangan ini menjajal beberapa wahana hiburan yang ada di sana.
Dari 16 menit tayangan video tersebut, perhatian netizen tertuju pada momen saat Ajun dan istri berhenti di depan toko merchandise usai gagal main arung jeram karena lupa membawa jas hujan.
Baca Juga:
9 Potret Rumah ABG Citayam, Jauh dari Kata Mewah
"Ini katanya merchandise station yang mana lo bisa beli ponco (jas hujan). Lo bisa beli apa ya, mungkin kebutuhan yang lo butuhin buat arung jeram," ujar Jennifer Jill melansir kanal YouTube JENJUN FAMILY, Selasa (2/8/2022).
Sementara Jennifer Jill menjelaskan ke kamera, Ajun Perwira diam-diam membetulkan baju istrinya yang tampak melorot di bagian pundak. Momen inilah yang membuat heboh saat dibagikan ulang oleh akun TikTok @jenjun_fanbase.
Video singkat Ajun Perwira dan Jennifer Jill tersebut terpantau sudah ditonton lebih dari 2 juta kali dengan ratusan ribu tanda suka di TikTok. Netizen pun ramai menuliskan komentar di unggahan tersebut.
Baca Juga:
Kurma Citayam Fashion Week Belikan Perhiasan untuk Ibu, Penghasilannya Bikin Melogo!
"Melehoy," kata netizen. "Padahal Ajun kayak gak merhatiin, tapi aaaa," ujar yang lain histeris. "Perhatian banget Ajun," puji lainnya. "Mata ke mana, tangan ke mana, keren," komentar lainnya.
"Salut perhatiannya bang Ajun," kata netizen lain menambahkan. "Jun enggak mau pakaian istrinya mangap, good Jun. Keren," sahut netizen. "Salfok sama tangan suaminya benerin baju istrinya," imbuh netizen.
Sementara itu, Ajun Perwira menikah dengan Jennifer Jill pada April 2019. Pasangan ini kerap menampilkan momen bersama dalam berbagai media sosial milik mereka, termasuk Instagram dan kanal YouTube.
Baca Juga:
Fuji dan Thariq Halilintar Cium-ciuman Ketek: Mohon Bersabar Ini Ujian!
Berita Terkait
-
Selain Suami Sandra Dewi, 4 Artis Ini Juga Jalankan Bisnis Tambang
-
Gak Perlu Cantik Yang Penting Seiman, Jennifer Jill Bongkar Syarat Mutlak Jadi Mantunya
-
Tagihan Bengkak hingga Rp300 Juta Dalam Semalam, Jennifer Jill Kapok Bisnis Hiburan
-
Kisah Tante Cantik Nikahi Aktor Brondong: Gak Butuh Duit Lu, Cukup Puasin Aja
-
Dermawan, Jennifer Jill Kasih Rumah Yang Ada Kolam Berenangnya Untuk ART
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas