Transformasi Momo Geisha (Instagram/@therealmomogeisha)

Matamata.com - Konflik diantara Momo dan Band Geisha kembali menghebohkan publik usai Widy Vierratale secara blak-blakan membela Momo. Terbaru, viral video Momo yang sedang menyanyikan lagu Geisha di media sosial.

Tampak dalam video tersebut Momo Geisha menjadi bintang tamu undangan dalam sebuah konser Vierratale, ia terlihat membawakan lagu "Cobalah Mengerti" milik Peterpan yang sebelumnya sudah di-cover dengan versi band Geisha.

Tak lupa salah satu akun gosip yang mengunggah video tersebut menyematkan pesan singkat di dalamnya.

Baca Juga:
Hadiri Acara Ulang Tahun, Ibu Natasha Wilona Ungkap Sikap Verrell Bramasta: Supel dan Menyenangkan

Terlihat di dalam kolom komentar, para warganet membanding-bandingkan suara Momo dengan vokalis baru, Regina Poetiray. Bagaimana tidak, Momo yang sebelumnya menjadi vokalis band Geisha, tiba-tiba digantikan oleh Regina, tanpa sepengetahuan Momo.

Walaupun saat ini Geisha sudah memiliki vokalis baru, tetapi banyak para fans yang masih menganggap Momo sebagai vokalis band tersebut. Kemudian banyak netizen yang beranggapan bahwa Momo merupakan bagian dari nyawa lagu-lagu Geisha yang sebelumnya sudah hits.

Baca Juga:
4 Gerakan Wudhu Nagita Slavina yang Banjir Protes

Ariel NOAH dan Momo Geisha. (YouTube/Momo Youtube Channel)

"Nyawa sebuah band ada di vokalis kalo vokalis hilang maka band itu akan hilang juga," tutur netizen.

"Geisha = momo. Udah gitu aja. Yang bikin band jd sukses juga itu karena vokalis yg jd nyawa nya utk setiap band," tambah netizen lain.

"Nyawanya band ya ada di vocalis," ujar lainnya.

Baca Juga:
Doa Celine Evangelista untuk Stefan William yang Sudah Punya Pacar Baru

Load More