Elza Syarief. (Instagram/@nebybags)

Matamata.com - Nikita Mirzani resmi ditahan usai jadi tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh Dito Mahendra. Lantas, bagaimana pendapat Elza Syarief atas penahanan Nikita Mirzani?

Untuk diketahui, Nikita Mirzani sempat berseteru dengan Elza Syarief beberapa tahun lalu. Artis kontroversial itu menyebut Elza sebagai "Nenek Frozen" setiap kali menyampaikan sindirannya.

Baca Juga:
"Menjadi Manusia", Kidung Nestapa Seorang Donne Maula

Tak heran jika kini Elza Syarief ikut dimintai keterangan soal penahanan Nikita Mirzani. Ia mengaku lega dan  merasa bersyukur akhirnya sang aktris ditahan.

Elza Syarief merasa ini adalah keadilan dari Tuhan atas kejahatan yang dilakukan oleh Nikita Mirzani kepada dirinya di masa lalu.

"Saya ucapkan syukur alhamdulillah kepada Allah bahwa semuanya ada akhirnya. Saya pikir saya tidak perlu bersusah payah untuk memproses, ya udah gimana natural aja," kata Elza Syarief mengutip tayangan Cumi Cumi, Rabu (26/10/2022).

Baca Juga:
8 Potret Choi Hyun Wook di Weak Hero, Drama Korea Barunya setelah Twenty Five Twenty One

Nikita Mirzani. (MataMata.com/Evi Ariska)

Diketahui, Elza Syarief dan Nikita Mirzani sempat berseteru hingga dibawa ke ranah hukum. Perseteruan berawal dari ibu tiga anak itu memaki sang pengacara saat hadir di acara Hotman Paris Show akibat membela Sajad Ukra.

Kasus semakin memanas setelah anak angkat Elza Syarief turut buka suara. Elza Syarief melaporkan Nikita Mirzani atas Instagram Story ibunda Laura Meizani itu, yang mana menyebut dirinya sebagai Nenek Doraemon.

Hingga kini, Elza Syarief masih merasa terzalimi akibat perseteruannya dengan Nikita Mirzani itu.

Baca Juga:
Bikin Channel YouTube dan Bakalan Debut di HollyWood, Park Seo Joon Beberkan Perasaannya

"Dulu saya dibilang nenek Frozen, kemudian berubah menjadi nenek Doraemon, dengan wajah-wajah yang diedit. Bagi saya, ya udah," tandasnya.

Kini, Nikita Mirzai dipenjara di Rutan Serang, Banten, selama 20 hari ke depan. Penahanan ini menindaklanjuti laporan Dito Mahendra terkait dugaan pencemaran nama baik.

Baca Juga:
Wirda Mansur Akui Tak Pernah Selesaikan Sekolah, Publik Maklum: Pantesan

Load More