Potret kedekatan Kiesha Alvaro dan Pasha Ungu (Instagram/@pashaungu_vm)

Matamata.com - Kiesha Alvaro turut terkena getah akibat perceraian kedua orang tuanya, Pasha Ungu dengan Okie Agustina, pada 20 Januari 2009.

Pasca Pasha Ungu bercerai dengan sang ibunda, Kiesha Alvaro mengaku menjadi tulang punggung keluarga di usianya yang muda.

Baca Juga:
9 Potret Kedekatan Kiesha Alvaro dan Pasha Ungu, Ternyata Sempat Renggang

Perihal itu, Pasha Ungu menilai tidak ada yang salah dengan perjuangan Kiesha Alvaro menjadi tulang punggung keluarga.

"Ya memangnya salah kalau anak punya rezeki sendiri?" kata Pasha Ungu.

Potret kedekatan Kiesha Alvaro dan Pasha Ungu (Instagram/@pashaungu_vm)

Alih-alih dikasihani, Pasha Ungu menilai perjuangan Keisha Alvaro banting tulang mencari nafkah harus dibanggakan.

Baca Juga:
Kiesha Alvaro Ngaku Hidup Tanpa Figur Ayah, Pasha Ungu Balas Pujian untuk Sang Anak

"Kalau anak kita punya pekerjaan sendiri bahkan di usia dia masih kecil, ya bagus dong," pungkasnya.

Cuplikan komentar Pasha Ungu ini menyebar luas di sejumlah akun gosip dan menjadi perbincangan hangat netizen

Potret kedekatan Kiesha Alvaro dan Pasha Ungu (Instagram/@pashaungu_vm)

"Yuk disimak gaes," tulis akun Instagram @lambegosiip, ditilik pada Senin (7/11/2022).

Baca Juga:
Gak Punya Figur Ayah Saat Usia Enam Tahun, Kiesha Alvaro: Manggil Papa ke Pacar Bunda

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.

"Lihat kondisi juga, kalau orang tua masih mampu ya tanggung jawab penuh masih di orang tua," tulis seorang netizen.

"Ini otaknya di mana ya? Itu anak masih di bawah umur pak saat harus menjadi tulang punggung. Padahal Anda sebagai bapaknya hidup bergelimang harta," kata netizen lain.

Baca Juga:
Viral Video Lawan Kiesha Alvaro Saat Nyanyi, Dibilang Mirip Suara Pasha Ungu: Tinggal Poles

"Cuek banget bapaknya. Dia bekerja karena tuntutan ekonomi, kalau gak cerai gak mungkin dia bekerja," tutur netizen yang lainnya.

Video yang Mungkin Anda Sukai:

Load More