Minggu, 22 Desember 2024
Nur Khotimah | MataMata.com Kamis, 16 Februari 2023 | 14:21 WIB

Matamata.com - Perubahan penampilan Aming belakangan berhasil mencuri perhatian. Sebab, Aming yang biasanya tampil nyentrik mendadak berubah menjadi lebih religius di postingan media sosial.

Dalam salah satu postingan Instagram, Aming berpenampilan memakai peci dan baju koko. Ia ternyata tengah melakukan ziarah ke Makam Mbah Priok yang ada di Koja, Jakarta.

Dalam keterangan fotonya, Aming mendoakan dirinya agar selalu istiqomah.

Baca Juga:
8 Potret Aming Tampil Natural Apa Adanya, Kini Lebih Religius

"Semoga istiqomah ikhtiarnya," tulis Aming yang dikutip dari akun Instagramnya pada Selasa (14/2/2023).

Unggahan Aming yang berpenampilan religius itu langsung dibanjiri komentar dari rekan artisnya. Mereka ramai-ramai memuji penampilan Aming dan mendoakan agar tetap istiqomah.

Sebab selama ini Aming jarang sekali tampil natural apa adanya. Meski sedang tak berpenampilan nyentrik, masih terlihat sisi wanita dari bintang film Get Married tersebut.

Baca Juga:
Aming Bergaya Religius Pakai Peci dan Busana Muslim, Rekan Artis Ramai Beri Komentar: Nah Ganteng Nih

Wajar jika banyak yang bertanya-tanya apakah Aming akan mempertahankan penampilannya sekarang, atau tinggal menunggu waktu untuk kembali ke dandanan sebelumnya.

Perubahan penampilan Aming pun disambut baik oleh sejumlah artis. Mereka ramai memberikan komentar dalam postingan Aming dengan penampilannya yang lebih religius.

Langsung saja, intip deretan potret Aming tampil natural apa adanya berikut ini.

Baca Juga:
Aming Manglingi Pakai Baju Koko dan Peci, Doa Cinta Penelope Diijabah Allah