Nur Khotimah | MataMata.com
Natasha Wilona. (Instagram/@natashawilona12)

Matamata.com - Akui Dulu Miskin, Natasha Wilona Benarkan Gubuk yang Viral adalah Rumahnya

Beberapa waktu lalu publik dihebohkan dengan video viral berisi penampakan rumah kayu atau gubuk yang disebut-sebut sebagai kediaman masa kecil Natasha Wilona. Rupanya video itu dibenarkan oleh Natasha Wilona.

Kepada awak media, Natasha Wilona menjelaskan bahwa keluarganya tahu kalau rumah mereka viral di media sosial. Pesinetron cantik itu pun lantas sadar betapa panjangnya perjuangan yang sudah dilalui olehnya selama ini.

Baca Juga:
Sederhana Banget, Rumah Masa Kecil Natasha Wilona Jadi Sorotan: The Real Berjuang dari Nol

"Pertama kali aku ngeliat itu di TikTok tuh lumayan kayak ‘Oh my god, ternyata perjalanan aku dulu benar-benar dulu tuh separah itu ya, aku juga gak nyangka gitu lho," kata Natasha Wilona ditemui di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Senin (27/3/2023).

Natasha Wilona lantas bercerita soal rumah kayu masa lalunya yang ada di Banjarmasin tersebut. Ia mengakui bahwa pada saat itu keluarganya belum berkecukupan sehingga tinggal di rumah seadanya.

"Memang aku dari umur 5 tahun apa 6 tahun, waktu itu aku tinggalnya di rumah kayu gitu di daerah Banjarmasin yang kebetulan di mana keluarga aku kan enggak dari orang berkecukupan. Dan orangtua juga berpisah jadi mungkin membuat keadaan semakin buruk dan sulit," ujar Wilona lagi.

Baca Juga:
Ivan Fadilla Beri Kode Ingin Segera Punya Cucu, Begini Reaksi Verrell Bramasta saat Nama Natasha Wilona Disebut

Kala itu, pemain Anak Jalanan ini menyebut tidak punya kendaraan hingga buku dan seragam sekolah.

"Hidupnya bisa dibilang susah aja sih, kayak misalnya aku enggak punya motor, enggak punya mobil, enggak bisa beli buku sekolah," beber Natasha Wilona.

"Enggak bisa beli baju sekolah, buku dari yang ngasih-ngasih aja. Terus seragam juga pake yang udah bekas aja," imbuhnya.

Baca Juga:
Verrell Bramasta Kepergok Nonton Natasha Wilona, Auto Salting: Gengsinya Setinggi Bintang

Saking susah hidupnya, Wilona hanya bisa makan pecel lele. Untuk menikmati lezatnya pizza, dia harus menunggu hingga setahun.

"Terus ya makan pizza tuh mungkin setahun sekali lah ya, kalau enggak banter banter makan pecel lele," ungkap Wilona.

Dia bisa melewati masa kelam itu berkat ibunya yang tegar dan pantang mengeluh. Saat melihat video rumah kayunya yang viral tersebut, Natasha Wilona tersadar kalau masa lalunya separah itu. (Tiara Rosana)

Load More