Matamata.com - Kebahagiaan menyelimuti pasangan Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo. Sebagaimana sudah diduga banyak orang, saat ini Valencia Tanoe sedang mengandung calon anak pertamanya dengan Kevin.
Setelah sempat ramai jadi perdebatan, akhirnya kabar bahagia atas kehamilan Valencia diungkap ke publik. Hal itu dilakukan berbarengan dengan momen gender reveal anak Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe. Menariknya momen pengungkapan jenis kelamin anak pertama Kevin dan Valencia dilakukan dengan konsep ala pemain badminton sesuai profesi Kevin.
Lalu kira-kira apa jenis kelamin anak pertama Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe? Yuk kepoin cewek atau cowok anak mereka lewat ulasan momen gender reveal anak Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe di bawah ini.
Baca Juga:
Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe Gelar Gender Reveal Calon Anak, Cewek atau Cowok Ya?
1. Gender reveal
Momen Gender Reveal anak Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe digelar pada Sabtu (8/5/2023). Kevin dan Valencia tampil kompak dengan busana warna senada. Valencia terlihat cantik dengan dress selutut berlayer sementara Kevin bergaya kasual dengan kemeja putih dan celana panjang.
2. Bareng ultah Kevin Sanjaya
Baca Juga:
Valencia Tanoe Diam-diam Hamil Anak Kevin Sanjaya? Gestur di Postingan Ini Bikin Curiga
Suasana gender reveal makin meriah karena digelar bertepatan dengan hari ulang tahun Kevin Sanjaya. Sebuah kue ulang tahun berwarna biru putih dengan pernak-pernik bulu tangkis disiapkan untuk Kevin.
3. Ala badminton
Konsep gender reveal calon anak pertama Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe tak berbeda dengan kue ulang tahun Kevin. Sebab konsepnya adalah ala badminton dengan hiasan shuttlecock berakses warna biru dan pink.
Baca Juga:
12 Gaya Artis di Resepsi Valencia Tanoe dan Kevin Sanjaya, Ayu Ting Ting Manglingi
4. Lapangan bulu tangkis mini
Akhirnya momen pengungkapan jenis kelamin anak Kevin dan Valencia pun dimulai. Acara tersebut dilakukan di luar ruangan yang sudah di dekorasi seperti lapangan bulu tangkis mini.
5. Gunakan bola dan raket
Valencia Tanoe tampak melempar bola yang nantinya akan menunjukkan warna yang mewakili jenis kelamin calon buah hati mereka. Namun bola pertama yang dipukul Kevin justru berwarna putih sehingga mengundang tawa kerabat yang hadir.
6. It’s a girl!
Akhirnya bola yang tepat pun dilempar dan smoke ball meledak dengan mengeluarkan asap warna pink. Ya, artinya calon anak pertama Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe adalah perempuan.
7. Segera jadi orang tua
Kebahagiaan dirasakan tidak hanya oleh Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe yang akan jadi orang tua. Tetapi juga oleh Hary Tanoe dan Liliana Tanoe yang akan segera menjadi kakek dan nenek.
8. Hamil 17 minggu
Kebahagiaan dan rasa syukur tentunya dirasakan oleh Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoe. Diketahui bahwa usia kandungan Valencia saat ini memasuki 17 minggu. Atau sudah mulai masuk pada awal trimester kedua.
9. Baby bump
Baby bump Valencia Tanoe memang belum terlalu terlihat karena usia kandungannya yang masih muda. Namun, saat perutnya dielus oleh sang ibu, baby bumpnya sepertinya sudah mulai muncul meski masih kecil.
10. Dihadiri keluarga
Acara pengungkapan jenis kelamin anak Kevin dan Valencia yang digelar di Jakarta hanya dihadiri keluarga dan sahabat dekat. Momen itu ditutup dengan kebahagiaan karena Kevin dan Valencia akan jadi ayah dan ibu bagi seorang bayi perempuan.
Diperkirakan anak pasangan yang menikah pada 23 Maret 2023 tersebut akan lahir pada Januari 2024 mendatang. Semoga kehamilan Valencia Tanoe sehat dan selamat sampai persalinan nanti. Selamat atas kehamilan anak pertamanya Kevin dan Valencia!
Berita Terkait
-
Maia Estianty Jadi Juri Amazing Dance Indonesia: Saya Menilai Mereka dari Kelincahan dan Kreativitasnya
-
Tasyi Athasyia Banjir Cibiran Gegara Tasya Farasya-Ibu Gak Hadir Di Acara Gender Reveal-nya
-
Disinggung Tak Undang Orangtuanya di Acara Gender Reveal, Tasyi Athasyia Ngegas
-
8 Momen Gender Reveal Sisca Kohl dan Jess No Limit, Tebakan Siapa yang Benar?
-
Sisca Kohl dan Jess No Limit Adakan Gender Reveal: Saingan Rafathar Coming Soon
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas